Sejarah Jabal Qof dan Misterinya di Muka Bumi Ini, Tidak Ada yang Bisa Melihatnya

Sejarah Jabal Qof dan Misterinya di Muka Bumi Ini, Tidak Ada yang Bisa Melihatnya

Jabal Qof disebut dalam berbagai kitab tafsir Alquran sejak berabad-abad lalu dan hingga kini masih menjadi salah satu misteri terbesar dalam khazanah Islam.-freepik-

Radartegal.id - Ketika membahas gunung tertinggi di dunia, kebanyakan orang akan langsung menyebut Gunung Everest. Namun, dalam tradisi Islam, terdapat sebuah gunung yang dikatakan jauh lebih besar dan misterius, yakni Jabal Qof. 

Gunung ini digambarkan sebagai induk dari segala gunung di bumi. Dalam pandangan tradisional, jika urat Jabal Qof saja sebesar gunung-gunung yang ada sekarang, maka besarnya gunung itu sendiri tentu sulit dibayangkan. 

Tidak heran jika Jabal Qof disebut sebagai induk dari semua gunung di muka bumi. Sejarah dan misteri Jabal Qof sering menjadi topik menarik dalam kajian tradisi Islam. 

BACA JUGA: Bukan Membelah Pulau Jawa, Ini yang Akan Terjadi Jika Gunung Slamet Meletus

BACA JUGA: 7 Mitologi di Indonesia yang Populer dan Sering Ada di Cerita Rakyat, Benarkah Ada?

Sejarah dan Misteri Jabal Qof

Gunung ini disebut dalam berbagai kitab tafsir Alquran sejak berabad-abad lalu dan hingga kini masih menjadi salah satu misteri terbesar dalam khazanah Islam. 

Di mana letak Gunung Qof? Apakah benar gunung ini tersembunyi di Indonesia? Pertanyaan-pertanyaan ini masih belum terjawab hingga sekarang.

Dalam sejarah Islam, Jabal Qof digambarkan sebagai gunung yang sangat besar dan misterius. 

Menurut penjelasan dari channel youtube Makna Masa. Tercatat dalam Surat Al-Qaf ayat 1, "Qaf, demi Alquran yang mulia," beberapa ulama menafsirkan bahwa Qaf merujuk pada nama sebuah gunung. 

Riwayat ini bersumber dari cerita-cerita kaum Bani Israil yang kemudian diambil oleh sebagian ulama karena adanya pembolehan mengambil riwayat dari mereka terkait hal-hal yang tidak dapat dibenarkan atau didustakan.

BACA JUGA: Mengungkap Misteri Gunung Tambora, Ada Apa Pasca Ledakan Dahsyat Kala itu?

BACA JUGA: 7 Mitos Kucing Warna Belang Tiga yang Sering Dikaitkan dengan Hal Spiritual, Percaya?

Sumber: