Lagi! Cumi dan Teri Berformalin Ditemukan saat Razia Makan dan Minuman di Kabupaten Tegal

Lagi! Cumi dan Teri Berformalin Ditemukan saat Razia Makan dan Minuman di Kabupaten Tegal

RAZIA - Petugas Dinkes Kabupaten Tegal menemukan cumi dan teri berformalin saat razia di Pasar Kemantran dan MC Mejasem, Kecamatan Kramat, Rabu, 19 Maret 2025.-Yeri Noveli-radartegal.disway.id

KRAMAT, radartegal.com - Adanya temuan cumi dan teri berformalin yang beredar di wilayah Kabupaten Tegal bukan hal yang baru. Tahun ini, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tegal bersama OPD terkait kembali menemukannya saat razia menjelang Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah.

Cumi dan teri berformalin itu ditemukan dalam razia makanan dan minuman (Mamin) yang mengandung zat berbahaya di sejumlah pasar tradisional dan modern, Rabu, 19 Maret 2025. 

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Kabupaten Tegal Suspriyanti memimpin sidak mamin tersebut. 

Selain cumi dan teri, petugas Dinkes juga menemukan tahu yang mengandung formalin. Meski kembali terulang, temuan tersebut rupanya lebih sedikit dari tahun sebelumnya.

BACA JUGA: Disidak, Teri Nasi Kering Berformalin Ditemukan di Pasar Lebaksiu Kabupaten Tegal

BACA JUGA: Ditemukan Cumi dan Teri Berformalin, DPRD Kabupaten Tegal: Warga Harus Waspada

"Temuan tahun ini lebih sedikit ketimbang tahun sebelumnya," kata Kepala Dinkes Kabupaten Tegal dr Ruszaeni, di sela-sela razia, di Mutiara Cahaya (MC) Mejasem, Kecamatan Kramat.

Menurutnya, temuan makanan dan minuman yang bermasalah tahun ini ada penurunan sekitar 40 persen dibanding tahun lalu. Artinya, masyarakat atau suplayer sudah mulai sadar.

Ruszaeni menyatakan, bagi suplayer yang melanggar aturan, maka akan diberi edukasi. Mereka akan diundang dan diberikan pembinaan.

"Kalau mereka tetap bandel, terpaksa kita akan memberi sanksi tegas," imbuhnya. 

BACA JUGA: Razia Makanan, Tim Satgas Temukan Produk Kedaluwarsa dan Berformalin Masih Dipajang di Supermarket

BACA JUGA: Petugas Gabungan Razia Makanan Kedaluwarsa, Ini Hasilnya

Sebelum melakukan razia di MC Mejasem, tim gabungan yang terdiri dari Dinkes, Satpol PP dan Setda ini juga menyasar ke Pasar Kemantran, Kecamatan Kramat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: