Tips Jitu untuk Menghindari Kesalahan Ombre Lips yang Sering Terjadi, Hindari Hal Ini

Tips Jitu untuk Menghindari Kesalahan Ombre Lips yang Sering Terjadi, Hindari Hal Ini

LIFESTYLE- Berikut beberapa kesalahan Ombre Lips.-(Foto Pinterest)----

RADAR TEGAL - Hai, Sahabat Cantik! Kalau kamu suka eksperimen dengan tampilan bibir yang unik, pasti pernah coba teknik ombre lips, kan? Tapi apa itu Ombre Lips?

Ombre lips adalah teknik makeup bibir yang membuat gradasi warna pada bibir.  Secara harfiah, "ombre" dalam bahasa Prancis berarti "warna yang diarsir" atau "gradasi warna".

Dengan teknik ombre lips, bibir terlihat lebih lembut dan natural.  Caranya dengan memadukan dua atau lebih warna lipstik yang berbeda, biasanya warna yang lebih gelap di bagian dalam bibir dan warna yang lebih terang di bagian luar bibir.

Tapi, tahukah kamu bahwa ada beberapa kesalahan ombre lips yang umum dan sering terjadi saat mencoba menciptakan ombre lips yang sempurna? Nah, berdasarkan informasi yang saya dapatkan dari channel YouTube @AmandaStatic_, ada tiga kesalahan besar yang perlu dihindari agar ombre lipsmu tetap stunning!

BACA JUGA: Tips Memudarkan Stretch Mark, Rahasia Mengembalikan Kecantikan Kulit

1. Salah kombinasi produk

Ini dia kesalahan pertama yang sering luput dari perhatian. Kamu mungkin pernah mengalami kesulitan menciptakan ombre lips karena produk yang digunakan memiliki konsistensi yang berbeda. Misalnya, mencampur lip cream dengan lip tint bisa membuat hasil yang kurang memuaskan.

Mengapa? Karena lip cream memiliki tekstur yang lebih kental, sedangkan lip tint lebih cair. Jadi, saat dicampur, kemungkinan besar akan menggumpal dan sulit untuk di-blend dengan baik.

2. Kesalahan dalam kombinasi warna

Nah, kesalahan berikutnya adalah memilih kombinasi warna yang kurang tepat. Ombre lips memang mengharuskan kita untuk menggunakan dua warna yang kontras, seperti nude dan bold. Namun, terkadang salah satu warna tidak cukup 'nude' atau 'bold', sehingga hasilnya tidak terlihat seperti yang diharapkan. Untuk itu, pastikan kamu memilih lip produk yang memang memiliki warna yang sesuai dengan konsep ombre lips yang ingin kamu ciptakan.

3. Kesalahan dalam blending

Terakhir, tapi tidak kalah pentingnya, adalah kesalahan ombre lips dalam proses blending. Blending yang kurang baik bisa membuat ombre lipsmu terlihat kasar dan tidak rapi. Namun, di sisi lain, jika terlalu banyak di-blend, efek ombre bisa hilang sama sekali.

BACA JUGA: Rahasia Kecantikan Han So Hee, Fans Harus Tahu Nih Bocorannya

Jadi, kamu perlu teliti dan sabar saat melakukan proses blending. Ingat, proses ini memang agak tricky, tapi dengan kesabaran dan ketelitian, kamu pasti bisa menciptakan ombre lips yang sempurna!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: