7 Tempat Ziarah di Tegal Terpopuler 2024, Menjelajahi Sejarah Perjuangan Para Ulama

7 Tempat Ziarah di Tegal Terpopuler 2024, Menjelajahi Sejarah Perjuangan Para Ulama

tempat ziarah di tegal terpopuler 2024--

RADAR TEGAL - Tempat ziarah di Tegal terpopuler 2024 bisa kita kunjungi saat sebelum Ramadhan dan setelah Hari Raya Idulfitri dengan memanfaatkan momen libur Lebaran. Tempat ini mengingatkan kita kepada perjuangan daerah Tegal.

Beberapa tempat ziarah di Tegal terpopuler 2024 memiliki ciri khas bangunan dan nuansa yang berbeda. Biasanya tempat ini sering didatangi untuk mengharapkan barokah ulama yang diziarahi. 

Oleh karena itu, banyak warga yang mengunjungi tempat ziarah di Tegal terpopuler 2024 sebagai bentuk penghormatan. Lalu, mana saja tempat ziarah yang bisa kita kunjungi?

Berikut kami rekomendasikan tempat ziarah di Tegal terpopuler 2024 untuk mengingat perjuangan para cendekiawan dan sarjana Islam yang telat memberikan ajaran Islam di daerah ini. Simak sampai selesai.

BACA JUGA: Kisah Misteri Julukan Tegalwangi dan Petilasan Sunan Amangkurat I yang Menjadi Tempat Wisata Religi

Tempat ziarah di Tegal terpopuler 2024 

1. Makam Ki Gede Sebayu

Tempat ziarah di Tegal terpopuler 2024 yang pertama adalah komplek makam Ki Gede Sebayu di Danawarih, Kecamatan Balapulang, Kabupaten Tegal. Sekitar 100 meter ke utara dari lokasi bendungan dan Jembatan Gantung Danawarih. 

Makamnya dibuat dengan model atap joglo dan dikelilingi tembok kaca dengan ditutupi dengan tirai putih. Makam Ki Gede Sebayu selalu ramai didatangi peziarah ketika menjelang hari jadi Kabupaten dan Kota Tegal seperti bupati dan wakil bupati, walikota dan wakilnya, kepala dinas, SKPD, sesepuh, dan warga Tegal.

2. Makam Pangeran Purbaya 

Tempat ziarah kedua di Tegal yaitu komplek pemakaman Pangeran Purbaya. Namun tempat ini dibagi menjadi beberapa area.

Area terluar merupakan pemakaman umum warga sekitar dan area dalam merupakan pemakaman sanak famili atau keturunan Pangeran Purbaya atau Ki Gede Sebayu. Bangunannya tidak terlalu tinggi sehingga jika kita masuk harus menundukkan kepala. Kiprah Purbaya atau dalam sejarah disebut juga dengan Tumenggung Tegal ini sangat penting dalam Mataram.

BACA JUGA: Misteri TPU Cleret Kota Tegal Bikin Penasaran, Dahulu Angker Kini Jadi Destinasi Wisata Religi

3. Makam Pangeran Hanggawana

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: