Kegiatan Bermanfaat Saat Ramadhan, Insya Allah dapat Menambahkan pahala Puasa

Kegiatan Bermanfaat Saat Ramadhan, Insya Allah dapat Menambahkan pahala Puasa

RAMADHAN 2024- Membaca dan mengkaji Al-quran adalah salah satu kegiatan bermanfaat saat Ramadhan untuk menambah ilmu dan amal kebaikan.-(Ilustrasi Pinterest)--

RADAR TEGAL - Lebih dari sekadar menahan lapar dan dahaga, bulan ini menjadi kesempatan emas untuk meningkatkan keimanan, ketakwaan, dan meraih pahala sebanyak-banyaknya. Melakukan kegiatan bermanfaat saat Ramadhan merupakan salah satu cara menambah pahala.

Pada umumnya umat muslim seluruh dunia akan lebih banyak melakukan kegiatan bermanfaat saat Ramadhan. Selain meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita, kegiatan ini juga dapat menambah amal kebaikan untuk kita.

Mari kita optimalkan waktu emas ini dengan berbagai kegiatan bermanfaat saat Ramadhan. Jangan kita sia-siakan bulan yang penuh berkah dan ampunan ini.

Berikut beberapa kegiatan bermanfaat saat Ramadhan yang telah kami rangkum. Agar lebih bermanfaat alangkah baiknya kita simak artikel ini sampai akhir.

BACA JUGA: 4 Peristiwa Bersejarah pada Zaman Nabi yang Terjadi di bulan Ramadhan, Salah Satunya Peristiwa Ubaidiyah

1. Perdalam hubungan dengan Allah SWT

Salat Tarawih: Jadikan malammu lebih bermakna dengan shalat tarawih berjamaah di masjid. Khusyuk merasakan nikmat shalat malam dan lantunan ayat suci Al-Quran akan membuat hati semakin tenang dan dekat dengan Allah SWT.

Tadarus Al-Quran: Bulan Ramadhan adalah bulan diturunkannya Al-Quran. Biasakan membaca Al-Quran setiap hari, baik sendiri maupun bersama keluarga. Tadarus bisa dilakukan dengan membaca terjemahannya agar kita bisa memahami makna dan kandungan Al-Quran.

Perbanyak zikir dan doa: Zikir dan doa adalah kegiatan bermanfaat saat Ramadhan czn bentuk komunikasi kita dengan Sang Pencipta. Di bulan suci ini, perbanyaklah berzikir, seperti membaca tasbih, tahmid, dan tahlil. Jangan lupa panjatkan doa-doa terbaik untuk diri sendiri, keluarga, dan orang lain.

2. Latih diri dan tingkatkan kepedulian

Puasa yang Hakiki: Puasa bukan hanya menahan lapar dan dahaga, tapi juga menahan diri dari perbuatan dan perkataan yang tidak baik. Latihlah diri kita untuk lebih sabar, jujur, dan mengendalikan hawa nafsu.

BACA JUGA: 6 Fakta Menarik Masjid Agung Demak, Masjid Tertua di Pulau Jawa Saat Ramadhan

Berbagi takjil: Kebahagiaan Ramadhan semakin lengkap dengan berbagi kepada sesama. Siapkan sedikit rezeki untuk dibagikan sebagai takjil kepada orang-orang yang sedang berpuasa, terutama mereka yang sedang dalam perjalanan pulang kerja.

Kegiatan sosial: Ulurkan tangan untuk membantu mereka yang membutuhkan merupakan kegiatan bermanfaat saat Ramadhan. Kita bisa ikut kerja bakti membersihkan masjid dan lingkungan sekitar, atau berdonasi kepada panti asuhan dan yayasan sosial.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: