Pilihan Anak Muda, Ini Rekomendasi Tempat Glamping di Purwokerto Miliki Fasilitas Mewah

Pilihan Anak Muda, Ini Rekomendasi Tempat Glamping di Purwokerto Miliki Fasilitas Mewah

Rekomendasi Tempat Glamping di Purwokerto Miliki Fasilitas Mewah--

radartegal.com - Liburan dengan konsep glamor camping atau glamping semakin digemari karena menawarkan pengalaman alam yang memukau tanpa mengorbankan kenyamanan. Dalam artikel ini terdapat rekomendasi tempat glamping di Purwokerto yang bisa Anda coba saat Liburan.

Purwokerto, kota yang dikelilingi oleh pesona alam pegunungan dan kawasan hijau, menjadi salah satu destinasi yang cocok untuk menikmati glamping. Salah satu rekomendasi tempat glamping di Purwokerto yang wajib untuk dikunjungi adalah Glamping Orak Arik.

Rekomendasi tempat glamping di Purwokerto menjadi pilihan penginapan yang menarik dan populer di kalangan wisatawan. Hal ini karena lokasi glamping sering kali menawarkan pemandangan yang indah serta dilengkapi dengan fasilitas yang memadai.

Berikut artikel Radartegal telah merangkum tiga rekomendasi tempat glamping di Purwokerto yang wajib dicoba bagi Anda yang ingin merasakan sensasi berkemah dengan fasilitas mewah bersama orang terdekat. Yuk, simak informasi selengkapnya di bawah ini.

BACA JUGA:5 Tujuan Wisata Akhir Tahun di Pekalongan yang Ramai Dikunjungi

BACA JUGA:5 Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner di Solo yang Wajib Kamu Kunjungi

Rekomendasi Tempat Glamping di Purwokerto

1. Glamping Orak Arik Purwokerto

Mengutip akun Instagram @glampingorakarik, penginapan yang berlokasi di Baturaden, Purwokerto, Jawa Tengah ini dikenal sebagai salah satu tempat glamping terlengkap di Purwokerto.  Dengan desain kamar yang cantik berkapasitas 4 sampai 8 orang ditambah dengan pemandangan alam yang mempesona membuat wisatawan betah berlama-lama di sini. 

Tak hanya itu, glamping ini dilengkapi dengan kafe dan restoran yang cocok dikunjungi untuk nongkrong. Ditambah lagi wisata alam curug orak arik membuat area glamping ini menjadi favorit wisatawan.

2. Glamping Hutan Pinus Limpakuwus

Staycation Syahdu di Negeri Dongeng: Ada Harga Spesial Akhir Tahun di Hutan  Pinus Limpakuwus Banyumas, Yuk Cek di Sini! - Timenews

Glamping satu ini menawarkan fasilitas berupa cottage dan juga tempat berkemah di area Hutan Pinus Limpakuwus. Selain tempat menginap yang nyaman, terdapat pula beberapa pilihan wahana bermain yang seru untuk anak-anak maupun keluarga. 

Tak heran jika banyak wisatawan yang menyukai area glamping ini, khususnya saat liburan panjang. Tempat glamping satu ini beralamat di RT.5/RW.1, Sawah & Hutan, Limpakuwus, Sumbang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

3. Villa Curug Bayan

Seperti namanya, area glamping ini memiliki daya tarik berupa pemandangan curug yang bisa dilihat dari area penginapan. Tak hanya menikmati pemandangannya yang cantik, pengunjung juga dapat bermain di curug saat menginap. 

Bahkan pengunjung juga dapat menikmati aneka kuliner tradisional yang nikmat. Alamat area glamping ini berada di Dusun II Ketenger, Ketenger, Kec. Baturaden, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Banyumas, Jawa Tengah.

Berikut beberapa tips untuk memastikan liburan Anda berjalan lancar dan menyenangkan:

1. Pilih Lokasi Glamping yang Sesuai dengan Preferensi Anda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: