Anak-anak Ferdy Sambo Jadi Sasaran Perundungan, Kak Seto: Mohon Dipisahkan dari Kasus Orang Tuanya
Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi--
JAKARTA, radartegal.com - Kehidupan anak-anak pasangan Irjen Ferdy Sambo dan istrinya, Putri Candrawathi ikut terdampak terhadap kasus pembunuhan yang menyeret keduanya. Anak-anak Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi disebut-sebut jadi sasaran perundungan di media sosial dan lingkungan sekolahnya.
Polri pun didesak untuk segera memberikan perlindung kepada anak-anak Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi. Desakan itu disampaikan Ketua Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI), Seto Mulyadi yang lebih dikenal sebagai Kak Seto.
"Kami mendesak keluarga besar Polri juga bisa melindungi anak-anak," ujar Kak Seto di Jakarta, Minggu 21 Agustus 2022.
Karenanya, LPAI akan segera berkoordinasi dengan Mabes Polri terkait pemberian perlindungan kepada mereka. "Sehingga tidak hanya anak-anak di luar sana, namun anak-anak dari keluarga Polri juga ikut dilindungi LPAI," imbuh Kak Seto.
Kak Seto mengharapkan perlu dibedakan perlakuan terhadap anak-anak kedua pasangan ini saat memberikan perlindungan. Utamanya bagi yang masih berusia di bawah 18 tahun.
"Mohon anak-anak dipisahkan dari kasus orang tuanya. Harus ada peran entah itu dari keluarga atau dari institusi Polri itu sendiri," pinta Kak Seto.
Pentingnya Undang-Undang (UU) Perlindungan Anak, lanjutnya, diharapkan mampu melindungi anak dari tindak kekerasan termasuk menjamin hak dan kebebasan mereka. Kak Seto pun menyarankan agar anak-anak Ferdy Sambo untuk sementara berhenti menggunakan media sosial dan menjalani pendidikan informal.
"Supaya dia tidak termakan kerasnya komentar netizen dan sebagainya demi keamanan psikologisnya," tutupnya.
Sebelumnya diberitakan pascaditetapkannya Putri Candrawathi sebagai tersangka pembunuhan berencana terhadap Brigadir J, istri Ferdy Sambo itu terancam hukuman mati. Pasalnya, pasal berlapis yang dijeratkan kepadanya, sama persis dengan yang disangkakan kepada suaminya, Ferdy Sambo.
Mengetahui kabar itupun, anak-anak Ferdy Sambo disebut mengalami trauma berat. Ancaman hukuman yang menimpa pasangan suami istri itu membuat nasib anak-anaknya butuh pendampingan dari keluarga terdekat.
Karenanya, Ketua Indonesia Police Watch (IPW), Sugeng Teguh Santoso, menyarankan anak-anak Ferdy Sambo segera mendapatkan pendampingan dari keluarga besar. “Keberadaan anak-anak mereka memang harus dipikirkan oleh keluarga besarnya. Traumatik pasti terjadi (kepada anak-anak Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi)."
"Karena itu saya menyarankan pihak dinas (terkait) walaupun Ferdy Sambo nanti dicopot atau dipecat dengan tidak hormat masih bisa memikirkan bagaimana mengurangi penderitaan anak-anak FS dan nyonya PC (Putri Candrawathi),” kata Teguh pada Jumat, 19 Agustus 2022.
“Mereka memiliki tiga orang anak kalau tidak salah, bahkan ada yang masih kecil. Anak-anak ini kehilangan pendampingan orang tuanya, hanya karena tindakan arogan dari FS (Ferdy Sambo), yang saya tidak bisa pahami, lepas kontrol,” tuturnya.
Putri Candrawathi sendiri akhirnya ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan Brigadir J pada Jumat, 19 Agustus 2022 siang. Penetapan itu dilakukan penyidik dan Timsus Bentukan Kapolri, usai tiga kali memeriksanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: