RADAR TEGAL - Penyanyi Solo dan Aktor Tampan Korea Selatan Hwang Min Hyun akan mengunjungi Jakarta untuk temu kangen dengan Hwangdo Indonesia (Fans Hwang Min Hyun) dalam konser UNVEIL pada 19 Agustus 2023 mendatang.
Konser UNVEIL dipromotori oleh Mecima Pro yang akan diselenggarakan di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan.
Baru-baru ini pada 17 Juli 2023 lewat story instagram miliknya @optimushwang, Hwang Min Hyun mengunggah cuplikan video dance yang diketahui merupakan Koreografi Lagu Perfect Type, dengan menampilkan tulisan sampai jumpa UNVEIL.
“Perfect Type” merupakan lagu yang dipopulerkan oleh Hwang Min Hyun, Lagu tersebut merupakan trek keempat dalam album debut mininya yang bertajuk Truth or Lie.
Lagu “Perfect Type” dirilis bersamaan dengan mini album pertamanya yang bertajuk 'Truth or Lie' pada akhir Februari ini.
Sebelumnya untuk Koreografi dance lagu andalan Hidden Side telah dirilis bersamaan dengan rilisnya album Truth Or Lie. lagu utama di album Truth Or Lie sukses puncaki Tangga Lagu Hanteo, Album tersebut dirilis pada 27 Februari 2023 lalu.
sedangkan lagu yang berada di trek keenam berjudul Cube, melalui saluran YouTube resminya Hwang Min Hyun menampilkan koreografi dance lagu Cube yang luar biasa pertama kali ditampilkan di Weverse Con 2023 pada awal Juni lalu.
Untuk diketahui, Mecima Pro melalui sosial medianya menuliskan bahwa semua penonton mendapat Exclusive 2 Photo Card Hwang Min Hyun dan semua kategori tiket juga akan mendapatkan hadiah special dan Goodbye Session.
Di Mecimashop juga menampilkan harga diskon 10 Persen, harga tiket Hwang Min Hyun mini konser ‘UNVEIL’ di Jakarta: Blue menjadi Rp.2.542.500,- yang semula dengan harga Rp 2.825.000,
Tiket Green: diskon 10% menjadi Rp.1.642.500,- harga sebelumnya Rp.1.825.000,- dan Yellow: harga awal Rp 1.225.000 dengan diskon 10% menjadi 1.102.500,-
Harga tiket tersebut sudah termasuk pajak namun belum termasuk biaya pemrosesan tiket yang berlaku.
Untuk pembelian ticket konser UNVEIL Hwang Min Hyun General Sales bisa melalui mecima shop dan tiket.com.