Mantan Ajudan Ganjar Pranowo Ramai Disebut Bakal Nyalon di Tegal, Ternyata Ini Faktanya

Mantan Ajudan Ganjar Pranowo Ramai Disebut Bakal Nyalon di Tegal, Ternyata Ini Faktanya

MANTAN AJUDAN- Fakta mantan ajudan Ganjar Pranowo bakal nyalon di Kabupaten Tegal akhirnya terungkap, kemarin. -Yeri Noveli-Radartegal.disway.id

RADAR TEGAL- Mantan ajudan Ganjar Pranowo disebut-sebut bakal meramaikan pemilihan bupati dan wakil bupati Tegal 2024 mendatang. Namun, benarkah demikian?

Fakta mengenai ikut masuknya mantan ajudan Ganjar Pranowo dalam bursa calon kepala daerah semakin santer terdengar. Hal ini membuat geliat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Tegal tahun 2024 semakin dinamis.

Diketahui, mantan ajudan Ganjar Pranowo bakal maju jadi bakal calon wakil bupati Tegal 2024. Wajah baru di dunia perpolitikan Kabupaten Tegal itu merupakan putra sulung dari Abasari.

Abasari adalah mantan Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi UKM Kabupaten Tegal. Putranya, Bima Eka Sakti merupakan mantan ajudan Ganjar Pranowo.

BACA JUGA: Jelang Pilkada 2024 di Kabupaten Tegal, Polres Tegal Doa Bersama Lintas Agama

Sosok mantan orang terdekat Gubernur Jawa Tengah itu akan maju menjadi calon wakil bupati Tegal 2024, pada pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) mendatang. Hal itu mengemuka saat acara syukuran Juara 1 Kepala Desa Cup Yamansari 2024.

Dalam acara itu, Kades Yamansari Kecamatan Lebaksiu Kabupaten Tegal H Muhammad Mumin mengaku akan maju sebagai bakal calon bupati Tegal 2024. Dia akan didampingi Bima Eka Sakti, mantan ajudan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon wakil bupati Tegal.

Mendengar informasi dari H Mumin itu, sontak warga yang hadir di tempat tersebut terkejut. Mereka bahkan bertanya-tanya siapakah Bima Eka Sakti

Bima Eka Sakti memanglah nama baru dalam perpolitikan Kabupaten Tegal. Namun demikian, ayahnya bukanlah orang baru dalam dunia politik Kabupaten Tegal. 

BACA JUGA: 2 Orang Ambil Formulir Pendaftaran Bacalon Walikota dan Wakil Walikota Tegal Pilkada 2024 di DPC PDIP

Bima, sapaan akrab Bima Eksa Sakti, adalah anak sulung dari Abasari, mantan Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi UKM Kabupaten Tegal dan Staf Ahli Bupati Tegal Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM). 

Abasari juga pernah menjabat sebagai Camat Warureja. Bahkan, Abasari juga sempat mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Tegal tandem dengan dr Edi. 

Meski nama baru di Kabupaten Tegal, Bima sendiri sudah terlibat dalam dunia politik sejak dia masuk sebagai Koordinator Rumah Tangga Gubernur Jawa Tengah dan juga merangkap sebagai ajudan Gubernur Jateng.

"Tentu Bimasakti memiliki pengalaman bagaimana Pemerintahan itu berjalan," kata H Mumin.

Sumber: