Lagu Aldi Taher 'Lionel Messi' Mejeng di Instagram Resmi FIFA, Warganet: Termahal se Akherat
-Tangkapan Layar-
Aldi Taher memang dikenal dengan hobinya membuat lagu yang terinspirasi dari topik hangat di media sosial. Dia membuat lagu yang meminta Lionel Messi ikut rombongan Timnas Argentina untuk laga persahabatan melawan Timnas Indonesia.
Lionel Messi memang santer dikabarkan tidak akan ikut ke Indonesia. Dua jurnalis Argentina bahkan sudah mengonfirmasi bahwa pemain berjuluk La Pulga itu tidak akan ke Indonesia setelah menjalani FIFA matchday melawan Australia di China.
Karena kabar itulah penggemar bola Indonesia riuh di media sosial. Kabar batalnya Messi ke Indonesia menjadi perbincangan hangat. Seperti yang sudah-sudah, Aldi Taher pun ikut dalam keriuhan itu dengan membuat lagu yang meminta Messi datang ke Indonesia.
Namun siapa sangka, karya terbarunya itu mendapat respons langsung dari akun Instagram centang biru milik FIFA World Cup. Lagu yang liriknya berisi curahan hati penggemar Messi di Indonesia itu dijadikan latar suara pada video yang diunggah akun @fifaworldcup pada Rabu, 14 Juni 2023.
Uniknya, akun resmi pertandingan sepak bola internasional itu menuliskan keterangan postingannya menggunakan bahasa Indonesia.
“Abang kita semua Leo Messi ❤️????????????????,” tulis di caption-nya.
Unggahan akun FIFA itu langsung menyedot perhatian warganet Indonesia dan menuai berbagai tanggapan di kolom komentarnya, tak terkecuali sang pencipta lagu, Aldi Taher.
“Why you not collab my IG @fifaworldcup when you post this...this my loved song for my loved mr @leomessi taher you know...we waiting for you in iINDONESIA man ❤️,” tulis akun @alditaher.official.
“Bersyukurlah Messi dinyanyiin penyanyi termahal se akherat,” tulis akun @dikachrisna.
“Apa artinya bg messi????? Percuma aja ga ke indo bang, dh kecewa kami bg,” tulis akun @kholiszhar.
“Titik tertinggi Leo bukan dapet pildun tapi di buatin lagu Ama Aldi Taher????????????????????,” tulis akun @hsymmhdn.
“Lagu ini nanti yg menggerakkan hati messi utk dtg ke Indonesia ????,” tulis akun @stefanusnoviwijaya.
***
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: