Contohnya, pemberian kurikulum antikorupsi di 23 SMA/SMK negeri, pembentukan 29 Desa Antikorupsi, hingga komitmen reformasi birokrasi untuk memutus potensi tindak korupsi.
Ganjar juga membawa Jateng meraih penghargaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai provinsi paling berintegritas pada 2019 lalu. Jateng dinilai KPK paling berintegritas dengan skor 78,26, diikuti Jawa Timur, Sumatera Barat, dan Jawa Barat. *