Banyak Remaja Jadi Pelaku Judi Online, Sekda Kabupaten Tegal Amir Mengaku Prihatin

Banyak Remaja Jadi Pelaku Judi Online, Sekda Kabupaten Tegal Amir Mengaku Prihatin

TILIK DESA - Sekda Kabupaten Tegal Amir Makhmud menyampaikan keprihatinan atas banyaknya remaja yang jadi pelaku judi online di acara Tilik Desa. -Yeri Noveli-Radartegal.disway.id

“Sibukkan anak-anak kita usai pulang sekolah dengan mengaji di TPQ, sekolah madrasah, menekuni hobi yang positif seperti olahraga, termasuk membaca buku. InsyaAllah, mereka akan tumbuh jadi anak-anak yang berbakti pada orangtua dan tidak mudah terpengaruh hal-hal negatif dari dunia luar,” ujarnya.

Menurutnya, dengan membiasakan anak membaca buku sejak dini tidak hanya meningkatkan kognisi, tapi juga kesehatan mentalnya, daya konsentrasi dan empati. Hal ini sekaligus mencegah ketergantungan mereka pada penggunaan telepon genggam, game serta melindunginya dari pelecehan daring.

Dia mengungkapkan, pembangunan sumber daya manusia merupakan kunci sukses meraih visi Indonesia Emas 2045. Meski demikian, tantangan menyiapkan generasi emas di era digital society 5.0 ini tidaklah mudah.

BACA JUGA: Waspada! Modus Pinjaman Online dan Judi Online yang Dikombinasikan Marak, Bisa Sebabkan Kerugian Sebanyak Ini

BACA JUGA: Pinjol untuk Judi Online menjadi Fenomena yang Mengkhawatirkan, Perputaran Dananya Sampai Segini

Selain perlunya menjalankan pola asuh atau parenting yang benar, orang tua juga didorong bisa menumbuhkan minat baca anak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: