Bodi Tipis dan Ringan, Inilah Spesifikasi dari Asus Zenbook S 13 OLED, Mudah di Bawa ke Mana Saja

Bodi Tipis dan Ringan, Inilah Spesifikasi dari Asus Zenbook S 13 OLED, Mudah di Bawa ke Mana Saja

--

RADAR TEGAL - Asus sudah dikenal akan produk laptopnya dengan kualitas baik. Kini Asus menghadirkan Laptop Zenbook S 13 OLED.

Laptop Zenbook S 13 OLED ini adalah produk Asus dengan kualitas terbaik, memiliki banyak keunggulan. Salah satunya yaitu bodi yang ringan dan tipis.

Laptop Zenbook S 3 OLED ini cocok banget buat kamu yang menginginkan laptop dengan bodi ringan agar mudah dibawa. Laptop ini hanya memiliki berat 1 kilogram saja dan ketebalan 1 centimeter.

Semakin penasaran bukan tentunya mengenai Laptop Zenbook S 3 OLED ini? Mari simak selengkapnya pada artikel berikut ini.

BACA JUGA: Laptop Gaming Spek Mumpuni Harga Murah, Intip Spesifikasi ASUS VivoBook 14X M1403QA yang Memukau

Laptop ini dibuat menggunakan teknik dan bahan yang inovatif untuk memastikan ia lebih kompak dan ringan dari generasi sebelumnya, tanpa mengurangi kinerja, konektivitas, atau ketahanan baterai. Untuk menghasilkan desain Zenbook S 13 OLED (UX5304MA) yang ramping, tim insinyur ASUS telah mengintegrasikan kamera IR FHD yang lebih kecil namun tetap memiliki fitur lengkap ke dalam layar yang dikerjakan dengan teknik CNC.

Selain itu, perusahaan menggunakan panel OLED yang lebih tipis, membuat layar laptop 30 persen lebih ramping. 

1. Lebih Compact dan Ringan

Untuk menghasilkan desain Zenbook S 13 OLED (UX5304MA) yang ramping, tim insinyur ASUS telah mengintegrasikan kamera IR FHD yang lebih kecil namun tetap memiliki fitur lengkap ke dalam layar yang dikerjakan dengan teknik CNC. Selain itu, perusahaan menggunakan panel OLED yang lebih tipis, membuat layar laptop 30 persen lebih ramping. 

Dalam upaya mengurangi berat, bahan paduan magnesium-aluminium diaplikasikan pada deck keyboard yang juga diproses dengan teknik CNC, menciptakan struktur yang kuat tanpa perlu penyangga tambahan. Sebuah penutup kaca yang sangat tipis juga diterapkan pada touchpad, mengurangi ketebalan deck keyboard hingga 25 persen.

2. Tekonologi Yang Disematkan 

ASUS melengkapi Zenbook S 13 OLED (UX5304MA) dengan memori LPDDR5X berkapasitas 32GB dan media penyimpanan data PCIe 4.0 SSD. Kombinasi keduanya akan memastikan bahwa Zenbook S 13 OLED (UX5304MA) dapat beroperasi dengan cepat dan nyaman untuk multitasking.

Performa powerful ini didukung dengan daya tahan baterai yang panjang. Meskipun memiliki desain bodi yang sangat tipis, laptop ultraportabel ini dilengkapi baterai 63 WHrs yang dapat bertahan sepanjang hari.

Zenbook S 13 OLED (UX5304MA) dilengkapi dengan ASUS Lumina OLED, merupakan standar tertinggi layar laptop saat ini. Layar ini akan menampilkan resolusi 3K dan dilengkapi dengan berbagai fitur, teknologi, serta inovasi canggih.

Sumber: