5 Tips Perawatan Mobil untuk Mudik Lebaran Tahun 2024, Jangan Sepelekan Hal-hal Kecil Berikut Ini

5 Tips Perawatan Mobil untuk Mudik Lebaran Tahun 2024, Jangan Sepelekan Hal-hal Kecil Berikut Ini

5 Tips Perawatan Mobil untuk Mudik Lebaran Tahun 2024, jangan Sepelekan Hal-hal Kecil Berikut Ini--freepik and personal editing By Canva

RADAR TEGAL - Menjelang lebaran Idul Fitri, sebagian besar orang akan kembali ke kampung halamannya dengan kendaraan. Bagi kamu yang melakukan perjalanan dengan mobil sepertinya perlu tahu tips perawatan untuk mudik berikut ini.

Salah satu kendaraan yang banyak orang gunakan adalah mobil karena memiliki nilai praktis yang lebih dari pada motor. Sebelum melakukan mudik, perhatikan tips perawatan mobil untuk mudik yang benar dan aman.

Melakukan cek kendaraan tentunya penting agar tidak ada kendala pada saat melakukan perjalanan nantinya. Beberapa tips perawatan mobil untuk mudik ini patut kamu lakukan sebelum hendak pulang kampung.

Pada artikel ini radartegal.disway.id akan mengulas tentang 5 tips perawatan mobil untuk mudik. Simak artikel ini sampai selesai agar kamu bisa mudik dengan lancar dan aman.

BACA JUGA: 6 Tips Perawatan Mobil Toyota Fortuner Agar Tetap Prima dan Performa Mesin Optimal

5 Tips perawatan mobil untuk mudik lebaran Idul Fitri

1, Pastikan oli masih aman

Seperti darah yang vital bagi tubuh, oli mesin memiliki peranan penting dalam kinerja mobil. Sebaiknya, lakukan penggantian oli mesin sebelum melakukan perjalanan mudik untuk menjaga kinerja mobil tetap prima dan memperpanjang umur mesin.

Pastikan juga untuk mengganti oli gardan, oli rem, dan oli power steering secara berkala agar semua sistem mobil beroperasi dengan optimal. jika rasanya perjalanan sangat jauh, sebaiknya siapkan cadangan oli untuk berjaga-jaga.

2. Persiapkan mesin mobil

Menjalankan mesin secara teratur merupakan salah satu langkah penting dalam merawat mobil. Terutama jika mobil jarang digunakan, penting untuk tetap melakukan pemanasan mesin setiap hari guna menghindari kemungkinan dampak buruk.

Tujuan dari memanaskan mesin adalah untuk mempertahankan performanya. Seperti yang disebutkan dalam informasi dari Astra, disarankan untuk memanaskan mesin selama sekitar 10-15 menit. Saat mesin menyala, oli akan tersebar merata di setiap bagian mesin, sehingga kondisi mesin tetap optimal.

BACA JUGA: 6 Tips Perawatan Mobil Diesel agar Tetap Awet dan Tangguh, Nomer 5 Sering Terlupakan

3. Tips merawat mobil untuk mudik: periksa ban

Sumber: