Bocoran Spesifikasi dan Harga Suzuki Smash Fi 2024, Motor Bebek Super Hemat dengan Teknologi Terkini

Bocoran Spesifikasi dan Harga Suzuki Smash Fi 2024, Motor Bebek Super Hemat dengan Teknologi Terkini

Suzuki Smash Fi 2024 telah kembali diproduksi dengan tampilan yang lebih ramping dan sporty dibandingkan generasi sebelumnya, namun sayangnya motor ini baru rilis di Thailand dan Filipina.--

RADAR TEGAL - Suzuki Smash Fi 2024 telah kembali diproduksi dengan tampilan yang lebih ramping dan sporty dibandingkan generasi sebelumnya, namun sayangnya motor ini baru rilis di Thailand dan Filipina.

Motor bebek Suzuki Smash Fi 2024 tidak hanya mengandalkan penampilan semata, tetapi juga menawarkan teknologi terkini untuk meningkatkan efisiensi dan performa, yaitu teknologi injeksi bahan bakar (Fi).

Spesifikasi Suzuki Smash Fi 2024

Motor Suzuki Smash Fi 2024 memiliki mesin 115cc, SOHC, 4-tak, 1 silinder, yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 9,2 PS pada 7.500 RPM dan torsi sebesar 9,1 Nm pada 6.500 RPM. 

Dengan transmisi manual 4-percepatan, Smash Fi 2024 memberikan pengalaman berkendara yang responsif. Dimensinya mencapai 1.910 x 715 x 1.065 mm, dengan jarak sumbu roda 1.235 mm dan tinggi tempat duduk 755 mm, memberikan keseimbangan yang baik antara kestabilan dan kenyamanan.

BACA JUGA:Keren! 6 Motor Bebek Jadul Ini Harganya Setara Mobil LCGC

Bobotnya yang ringan, hanya 98 kg, membuatnya mudah dikendalikan, sementara kapasitas tangki bahan bakar sebesar 4,2 liter memastikan kamu dapat menjelajahi jalan-jalan Filipina tanpa harus sering-sering mengisi bahan bakar. 

Dengan rangka tubular dan suspensi depan teleskopik, serta suspensi belakang menggunakan swingarm dengan shockbreaker YANG EMPUK, Suzuki Smash Fi 2024 menawarkan kestabilan yang diperlukan untuk berkendara di berbagai kondisi jalan.

Fitur modern juga turut disematkan pada motor ini, seperti lampu depan dan belakang LED untuk memberikan penerangan yang optimal. 

Panel instrumen digital memberikan informasi yang jelas dan mudah dipahami, sementara kunci kontak immobilizer memberikan tingkat keamanan yang lebih baik.

BACA JUGA:Honda Dash 125 FI, Motor Bebek Baru yang Mirip Supra X dan Dilengkapi Fitur Modern

Teknologi USB charging port memungkinkan kamu untuk tetap terhubung dengan perangkat elektronikmu selama perjalanan. Sementara itu, fitur answer back system akan memberikan kemudahan dalam menemukan motormu di tempat parkir yang ramai.

Harga Suzuki Smash Fi 

Suzuki memahami kebutuhan konsumen dengan menyediakan dua varian Suzuki Smash Fi 2024, yaitu Smash Fi R dengan harga Rp. 17.600.000 dan Smash Fi SR dengan harga Rp. 18.600.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: