Ada Dalam Alquran, Khasiat Daun Bidara Ternyata Samgat Ampuh untuk Usir Jin dan Sihir
Khasiat daun bidara ternyata tidak hanya untuk kesehatan tubuh, tetapi juga bisa mengusir jin dan gangguan sihir.--
Ibnu Kasir meriwayatkan bahwa yang paling bermanfaat untuk menghilangkan pengaruh sihir, adalah menggunakan apa yang diturunkan Allah SWT kepada Rasulnya. Caranya adalah dengan membaca Al-Muawwidzatain.
Yakni dua surat pelindung Al-Falaq dan An Naas, serta Ayat Kursi. Karena ayat-ayat tersebut diyakini dapat mengusir setan. Kemudian bagaimana penggunaan daun bidara untuk mengobati sihir?
Cara Imam Al Qurtubi
Imam Al Qurtubi dari wahab mengatakan bahwa hendaknya kalian mengambil 7 helai daun bidara. Kemudian ditumbuk dengan halus, setelah itu dicampur dengan air supaya khasiat daun bidara itu bisa dibuktikan.
Campuran itu kemudian dibacakan Ayat Kursi, setelah itu diminum kepada orang yang terkena sihir tiga kali teguk dan sisa airnya digunakan untuk mandi. InsyaAllah akan hilang efek ilmu sihirnya.
Meski begitu, untuk mengusir ilmu sihir utamakan membaca surat Al-Falaq, Surat Annas, dan Ayat Kursi. Karena ayat-ayat tersebut dipercaya dapat mengusir setan sebagaimana tafsir Ibnu katsir jilid 1 terjemahan singkat halaman 171.
Sementara itu, pakar kesehatan Islam dr Zaidul Akbar juga menyarankan menggunakan daun bidara untuk mengusir jin dan merukyah tubuh. Zaidul mengungkapkan khasiat daun bidara efektif sebagai penangkal kejahatan ghaib.
"Buat mengambil faedah dari keberkahan hadis Nabi bahwa bidara itu bisa mengusir jin itu bisa kalian pakai juga," kata Zaidul Akbar mengutip kanal YouTube Selerasa.com tentang khasiat daun bidara.
Zaidul Akbar menjelaskan bagaimana cara menggunakan daun bidara untuk mengusir jin dan merukyah tubuh. Menurutnya, kita bisa menggunakan 7 helai daun bidara, kemudian dirukyah.
Selanjutnya 7 helai daun bidara tersebut ditumbuk dan mencampurkannya dengan air, lalu mandikan untuk rukyah atau boleh juga untuk diminum.
Selain itu, Zaidul menyarankan, khasiat campuran daun bidara juga bisa digunakan untuk mengatasi perilaku buruk anak-anak. Utamanya anak-anak yang memiliki kebiasaan aneh atau susah diatur.
Manfaatnya untuk kesehatan
Dalam dunia medis, khasiat daun bidara juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Antara lain bisa sebagai antikanker, depresan, antioksidan, antidiabetik, hingga antiinflamasi.
Selain bidara, Zaidul mengungkapkan, ada juga dua buah yang berasal dari tanaman lain dan tak kalah khasiatnya. Dua buah itu apabila dicampurkan dengan daun bidara akan memiliki khasiat kalsium yang luar biasa.
Keduanya adalah buah tin dan zaitun. Menurut Zaidul, keduanya merupakan ciptaan Allah SWT yang amat sangat baik untuk meningkatkan asupan kalium atau kalsium.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: