Dulunya Pertambangan Majapahit, Ini 5 Fakta Situs Goa Suci yang Mirip Kompleks Petra

Dulunya Pertambangan Majapahit, Ini 5 Fakta Situs Goa Suci yang Mirip Kompleks Petra

--tugujatim.id

RADAR TEGAL - Majapahit merupakan Kerajaan Hindu-Buddha terbesar di Nusantara, tepatnya di tanah Jawa, yang memiliki banyak peninggalan bersejarah. Salah satunya adalah pertambangan Majapahit yang bernama Situs Goa Suci. 

Pertambangan Majapahit ini berlokasi secara tersembunyi di antara persawahan dan pemukiman warga sehingga dari kejauhan mungkin sekilas akan terlihat seperti ladang. Namun, letaknya yang tersembunyi ini jugalah yang membuat cagar alam ini masih aman dari jamahan manusia. 

BACA JUGA:5 Teori Hilangnya Keraton Majapahit, Megahnya Istana yang Tak Berbekas

Sayangnya, pertambangan Majapahit ini bentuknya sudah tidak utuh karena telah mengalami beberapa keruntuhan. Meskipun begitu, situs gua buatan di Tuban ini seringkali disandingkan dengan Kompleks Petra di Yordania. 

Pada kesempatan kali ini, radartegal.disway.id akan mengajak Anda untuk mengenal salah satu peninggalan dari kerajaan kuno di Indonesia. Melansir dari kanal youtube DAFTAR DOKUMEN berikut informasi mengenai Situs Goa Suci yang dulunya menjadi pertambangan Majapahit.

BACA JUGA:Ramalan Sabdo Palon Runtuhnya Kerajaan Majapahit Nusantara, dan Akhirnya Prabu Brawijaya Memeluk Islam

5 Fakta Situs Goa Suci milik Majapahit

1. Lokasi yang tersembunyi di Tuban

Situs Goa Suci merupakan salah satu objek wisata yang terletak di Dusun Suci, Desa Wangun, Kelurahan Wangun, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban. Tempatnya tidak jauh dari Kota Tuban dan cukup strategis.

Selain terkenal dengan wisata religinya sebagai Kota Wali, Tuban juga dijuluki sebagai Kota Goa karena memiliki beberapa wisata terkenal seperti Goa Akbar, Goa Putri Asih, Goa Kancing, dan Goa Ngerong. 

BACA JUGA:Sejarah Bagaimana Kerajaan Majapahit Mengusir Pasukan Mongol Mundur Saat Akan Menaklukan Pulau Jawa

2. Gua buatan Majapahit dari batuan kapur

Gua pada umumnya terbentuk secara alami akibat adanya pelapukan, tetapi Goa Suci termasuk buatan manusia yang terbuat dari batuan kapur. Situs ini disinyalir sebagai bekas tambang di era Kerajaan Majapahit.

Bahkan, bukti-buktinya sebagai peninggalan kerajaan tersebut dapat dilihat melalui guratan-guratan di dindingnya. Salah satunya adalah inskripsi Jawa Kuno yang menunjukkan tahun 1295 Saka atau 1373 Masehi. 

Sumber: youtube daftar dokumen