Kuasa Hukum Brigadir J Heran Ferdy Sambo dan Istrinya Belum Komunikasi dengan Keluarga

Kuasa Hukum Brigadir J Heran Ferdy Sambo dan Istrinya Belum Komunikasi dengan Keluarga

Ferdy Sambo dan Brigadir J--

JAKARTA - Tidak ada komunikasi antara Irjen Pol Ferdy Sambo maupun istrinya, Putri Candrawathi dengan keluarga Brigadir J di Jambi mengundang tanda tanya.

 

Hal ini seperti diungkap pengacara keluarga Brigadir Nopriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak.

"Belum ada juga datang ke Jambi. Ini juga mengherankan bagi kita. Kalau ini perbuatan di antara ajudan, misalnya Bharada E, tentu secara pribadi tidak ada masalah dengan komandannya kan. Tetapi, tidak ada komunikasi seperti itu sampai sekarang," kata Kamaruddin dalam tayangan live streaming di YouTube Hendro Firlesso seperti dikutip pada Sabtu (30/7).  

Diketahui Brigadir Yosua adalah anggota Bareskrim yang ditugaskan sebagai sopir dinas istri Kadiv Propam.

Menurut Kamaruddin tidak adanya komunikasi itu dinilai mengherankan. 

Terlebih, Ferdy Sambo adalah komandan dari Brigadir J. Namun, sampai sekarang tidak ada telepon ataupun ucapan duka cita datang dari Kadiv Propam nonaktif tersebut. 

Seperti diberitakan, aksi baku tembak yang terjadi di kediaman dinas Irjen Pol Ferdy Sambo terus diselidiki.

Informasi yang dihimpun tim penyelidik, insiden penembakan terjadi karena Brigadir Nopriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J diduga melecehkan istri Ferdy Sambo. Yaitu Putri Candrawathi.

Yosua disebut masuk ke kamar istri Ferdy Sambo dan menodongkan pistol.

"Berdasarkan keterangan dan barang bukti di lapangan bahwa Brigadir J memasuki kamar pribadi Kadiv Propam dan melecehkan istri Kadiv Propam dengan menodongkan senjata,” kata Karopenmas Div Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan di Jakarta, Senin 11 Juli 2022.

Melihat kehadiran Brigadir Nopransyah Yosua Hutabarat di dalam kamarnya, istri Ferdy Sambo berteriak histeris.

Teriakan istri Ferdy Sambo itu didengar oleh Bharada E yang saat itu berada di lantai 2. Dia pun berlari turun ke lantai 1 dan menuju ke arah kamar pribadi komandannya.

Melihat kedatangan Bharada E, Brigadir Yosua menegurnya. Karena panik, Yosua langsung menodongkan senjata dan menembak Bharada E.

Sumber: fin.id