RADAR TEGAL - Bansos PKH 2023 Cair Bulan Oktober, Berikut Jumlah Besaran Bantuan yang diterima untuk beberapa kategori
Bansos PKH 2023. Pentingnya Program Keluarga Harapan (PKH) dalam Membantu Keluarga Miskin dan Rentan.
Bansos PKH 2023 adalah salah satu program bantuan yang dicanangkan oleh pemerintah Indonesia.
Bansos PKH 2023 diniatkan untuk memberikan dukungan kepada keluarga yang berada dalam kondisi ekonomi yang sulit dan rentan.
BACA JUGA:Asyik! Bansos Beras 10 Kg Mulai Disalurkan Lagi di Kabupaten Brebes
BACA JUGA:Caiiir! 2.460 Warga Kabupaten Tegal Terima BLT DBHCHT 2023, Begini Pesan Bupati
Tujuan utama dari program ini adalah untuk mengurangi tingkat kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan keluarga penerima manfaat (KPM).
Pencairan bansos PKH Tahap IV untuk tahun 2023 sudah ditetapkan akan dilaksanakan pada bulan Oktober 2023.
Proses penyaluran bantuan PKH dilakukan dalam beberapa tahap, yaitu tahap pertama pada bulan Januari, tahap kedua pada bulan April, tahap ketiga pada bulan Juli, dan tahap terakhir pada bulan Oktober.
Bentuk Bantuan yang Diberikan
Bansos PKH diberikan dalam dua bentuk, yakni uang tunai dan bantuan non-tunai.
BACA JUGA:Siap-siap Bansos Beras 10 Kg dari Bapanas Diperkirakan Cair Awal Bulan
BACA JUGA:Warga Sukoharjo Bungah, Bansos Beras 10 Kg Cair untuk 68.678 KK
Bantuan uang tunai ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan dasar bagi KPM, seperti pangan, pendidikan, layanan kesehatan, dan sanitasi.
Sementara bantuan non-tunai mencakup bantuan pangan, bantuan pendidikan, dan bantuan kesehatan.