Dinilai Sangat Baik dengan Skor 70,375, Bojongnangka Jadi Desa Antikorupsi

Senin 24-10-2022,09:00 WIB
Reporter : Agus Pratikno
Editor : Adi Mulyadi

PEMALANG, radartegal.com -  Tim Penilai Desa Antikorupsi Tahun 2022 melakukan penilaian di Desa Bojongnangka, Kecamatan/Kabupaten Pemalang.

Hasilnya, tim penilai yang terdiri dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI dan Inspektorat Provinsi Jawa Tengah memberi skor 70,375 atau sangat baik.

Ketua Tim Penilai Desa Antikorupsi Nuryadi, yang juga perwakilan KPK menyampaikan, setelah melalui diskusi yang sangat hebas, atas nama KPK bersama tim memberikan penilaian atas kerja Pemerintah Desa Bojongnangka.

Menurutnya, dari beberapa desa yang telah dilakukan penilaian, Desa Bojongnangka mendapat skor yang paling baik, yakni 70,375.

BACA JUGA:Komitmen Bangun Pemerintahan Bersih, Plt Bupati Pemalang Bilang Awal Terjadinya Korupsi saat Pencoblosan

Meski mendapat penilaian sangat baik, masih perlu adanya pemenuhan-pemenuhan sebagai pembukti atau secara administrasi supaya bisa mencapai minimal skor 90.

"Terutama pada survei kepuasan kerja sama, survei perilaku, yang nilainya kurang lebih 10. Jadi jika ini terpenuhi, maka nilainya akan langsung meloncat," katanya.

Untuk itu, dia berpesan kepada Kepala Desa Bojongnangka untuk tetap semangat memberikan yang terbaik kepada masyarakat. 

Serta harus didukung agar kedepannya menjadi desa antikorupsi dengan pelayanan yang paripurna.

BACA JUGA:Meresahkan, Warung Remang Plus Plus Berkedok Warkop di Pemalang Segera Diterbitkan

Inspektorat Provinsi Jawa Tengah M Isa Thoriq A bersyukur karena Desa Bojongnangka telah mencapai nilai yang sangat baik. 

Namun demikian, masih banyak hal yang harus diperbaiki. Di antaranya pengawasan BPD, mestinya harus lebih intens lagi. Kemudian soal benturan kepentingan. 

"Artinya belum adanya pemetaan benturan kepentingan. Selain itu, untuk pemerintah kecamatan juga harusnya ikut andil dalam melakukan survei," ujarnya. 

Kepala Desa Bojongnangka Wahmu menyampaikan bahwa dipilihnya Desa Bojongnangka menjadi desa percontohan desa antikorupsi, merupakan suatu kehormatan yang luar biasa. 

BACA JUGA:Musim Hujan Datang, PMI Kencangkan Ikat Pinggang, 15 Personel Dilatih Penyelamatan Air

Kategori :