Bantuan Insentif Pengajar Keagamaan Sebesar Rp104,7 Miliar Disalurkan Pemprov Jateng di Hari Santri

Bantuan Insentif Pengajar Keagamaan Sebesar Rp104,7 Miliar Disalurkan Pemprov Jateng di Hari Santri

BANTUAN- Bantuan insentif pengajar keagamaan termin 3 dengan total sebesar Rp104.766.400.000 disalurkan Pemprov Jawa Tengah bertepatan dengan peringatan Hari Santri Nasional (HSN) ke-10.-Istimewa-Radartegal.disway.id

Bantuan 2 paket mesin pengolah pemanfaatan limbah menjadi pupuk organik kepada Rabithah Ma'ahid Islamiyyah (RMI) Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Tengah.

Serta bantuan kepada 50 Kelompok Usaha Bersama (KUBE) masing-masing mendapatkan Rp20.000.000 dengan total sebesar Rp1.000.000.000.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Jateng Musta'in Ahmad menyampaikan terima kasih atas penghargaan berupa bantuan insentif pengajar keagamaan se-Jawa Tengah yang diberikan. 

BACA JUGA: Hari Santri Nasional, Anggota DPRD Beri Pesan Ini ke Santri di Brebes

BACA JUGA: 220 Peserta Bersaing di Festival Hadrah dan Turnamen Tenis Meja Hari Santri Nasional di Tegal

Bantuan tersebut tidak hanya untuk pengajar agama di pondok pesantren, TPQ, dan madrasah diniyah, tetapi juga untuk guru agama lain.

"Ini bagian dari kebersamaan kita, bahwa bangsa ini bhineka dan dibangun secara bersama-sama, seperti tradisi santri yaitu gotong royong dalam berbagai hal," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: