Awal Musim Hujan 2024 Mulai Bulan Ini Sampai November, Pesisir Utara Jawa Kemungkinan Maju

Awal Musim Hujan 2024 Mulai Bulan Ini Sampai November, Pesisir Utara Jawa Kemungkinan Maju

MUSIM HUJAN - Wilayah pantai utara Jawa diprediksi akan mengalami musim hujan maju.-Jatengprov.go.id-

Radartegal.com- Meski kemarau masih melanda sebagian wilayah Indonesia, awal musim hujan 2024 sebenarnya sudah dimulai.

Hal ini sesuai informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) yang menyebut jika Indonesia kini telah memasuki awal musim hujan periode akhir 2024 dan awal 2025.

"Musim hujan 2024-2025 telah terjadi di sebagian kecil wilayah pada  bulan Agustus 2024 kemudian diprediksi akan terjadi di sebagian besar wilayah lainnya ada bulan September hingga November 2024," ujar Kepala BMKG Dwikorita Karnawati dikutip Kamis, 19 September 2024 dalam konferensi pers secara daring. 

Selain itu, Dwikorita juga menerangkan bahwa sebagian wilayah di Indonesia akan mengalami awal musim hujan yang maju atau lebih cepat.

BACA JUGA: Jelang Musim Hujan, Begini Cara Memilih dan Merawat Ban Motor Honda Agar tetap Aman

BACA JUGA: 5 Tips Menggunakan AC saat Musim Hujan, Para Pengguna Wajib Tahu Sebelum Masuk Musimnya

Sebanyak 38 persen wilayah akan mengalami musim hujan maju di antaranya:

  • Sumatera
  • Pesisir utara Jawa
  • Sulawesi
  • Sebagian besar Kalimantan
  • Bali
  • NTB
  • NTT
  • Sebagian besar Papua.

Sedangkan 14 persen wilayah yang alami musim hujan mundur yakni Pulau Jawa, Sulawesi, dan Indonesia.

Kemudian 27 persen wilayah normalnya tidak maju dan mundur yakni Sumatera dan Jawa.

Dwikorita Karnawati menyampaikan, sebenarnya sebagian kecil wilayah sudah memasuki awal musim hujan pada Agustus 2024.

BACA JUGA: Musim Hujan Tiba, Walikota Tegal Dedy Yon Minta Masyarakat Waspadai Potensi Bencana Ini

BACA JUGA: Tips Touring di Musim Hujan Ala Yamaha DDS 3 Jateng-DIY, Lebih Asyik Naik New Xmax

Namun sebagian wilayah besar baru akan memasuki musim hujan pada September, Oktober, dan November 2024.

Dwikorita juga menjelaskan 75 zona musim (ZO) atau sekitar 10,7 persen wilayah dari 699 ZOM akan memasuki musim hujan pada September 2024.

Sumber: