Mitos Ayam Berkokok Tengah Malam dan Penjelasan Menurut Islam serta Primbon Jawa, Ada yang Hami di Luar Nikah?

Mitos Ayam Berkokok Tengah Malam dan Penjelasan Menurut Islam serta Primbon Jawa, Ada yang Hami di Luar Nikah?

Mitos ayam berkokok tengah malam. Memiliki pertanda apa?--

radartegal.id- Seperti pada umumnya ayam hanya akan berkokok di saat fajar, pagi hari maupun siang hari, tapi apakah kamu pernah mendengar ayam berkokok tengah malam? Pastinya tentang mitos ayam berkokok tengah malam memiliki arti tersendiri.

 

Mitos ayam berkokok tengah malam biasanya dianggap sebagai pertanda buruk bagi suatu kampung. Salah satunya yang familiar yakni ada seorang gadis hamil diluar nikah dan seorang janda hamil tanpa diketahui siapa suaminya.

 

Namun hal ini tentunya masih masih menjadi misteri dan mungkin kamu bisa percaya maupun tidaknya. Lalu apa saja mitos ayam berkokok tengah malam? 

 

Oleh karena itu, untuk mengetahui selengkapnya berikut ini tentang mitos ayam berkokok tengah malam menurut Islam dan primbon Jawa yang dikutip dari kanal YouTube Males Baca. 

BACA JUGA:Arti Mitos Bunyi Tokek, dari Suara Pertama hingga ke-15 Punya Arti yang Berbeda-beda

BACA JUGA:6 Mitos Memelihara Burung Kutilang Emas, Benarkah Membawa Keberuntungan dan Rezeki Bagi Pemiliknya?

Mitos ayam berkokok tengah malam menurut Islam

Untuk pertama yang akan kami bahas mitos ayam berkokok tengah malam menurut pandangan Islam. Mitos yang secara turun temurun dalam budaya masyarakat juga tentunya akan sulit diubah dan masih banyak yang mempercayainya.

 

Mitos ayam berkokok tengah malam banyak yang percaya hal ini adalah suatu kebenaran. Meskipun demikian ia merupakan sebuah kekeliruan besar menurut pandangan Islam.

 

Dalam Islam terdapat sebuah hadis yang menyatakan bahwa ayam berkokok tengah malam memiliki pertanda kebaikan. 

 

“ Apabila kalian mendengar ayam jantan berkokok di malam hari, sesungguhnya dia sedang melihat malaikat. Karena itu, mintalah kepada Allah karunia-Nya. ( HR Ahmad 8064).

BACA JUGA:Mitos Burung Perkutut Jogo Boyo, Penuh dengan Pesan Gaib dan Mistis

BACA JUGA:Benarkah Mitos Burung Hantu Tanda Kematian? Tenyata Begini Faktanya

Hadis diatas sudah tidak perlu dipertentangkan kebenarannya, karena sudah disahikan oleh Syu'aib al- Arnauth. Kita sebagai umat muslim harus meyakini isinya dan menentang kepercayaan berlawanan seperti mitos-mitos yang sudah berkembang selama ini.

 

Mitos ayam berkokok tengah malam menurut primbon Jawa 

 

1.Maling yang sedang beraksi

 

Kemudian mitos ayam berkokok tengah malam dianggap sebagai pertanda ada maling yang sedang melakukan aksinya. Seperti pada umumnya ayam berkokok di pagi hari, nah saat berkokok tengah malam dianggap tidak wajar dan aneh yang menandakan adanya gangguan.

 

Meskipun hanya sekedar mitos belaka, tetapi hal ini masih dipercaya oleh sebagian masyarakat hingga saat ini. 

 

2. Munculnya aib yang memalukan

 

Lalu ada lagi mitos ayam berkokok tengah malam dipercaya sebagai pertanda ada seseorang maupun keluarga akan mengalami aib memalukan di masa depan. Salah satu aib memalukan yang dimaksud seperti muncul akibat perilaku maupun ucapan tidak pantas yang dapat merusak reputasi seseorang.

BACA JUGA:7 Hewan yang Mitosnya Dikaitkan dengan Kematian, Ada yang Bisa Mengontrol Arwah?

BACA JUGA:5 Mitos Burung Hantu di Berbagai Budaya, Dianggap Punya Kekuatan Sihir sampai Membawa Petaka

3. Hamil diluar nikah

 

Seperti yang dijelaskan diatas mitos ayam berkokok tengah malam dikaitkan dengan seorang gadis yang hamil diluar nikah dan janda hamil tanpa tahu siapa suaminya.  Mitos ini sudah mendarah daging dan secara turun temurun masih dipercaya oleh banyak orang.

 

Meskipun ini hanyalah mitos saja, kepercayaan ini membuat seseorang seringkali merasa takut ketika mendengar suara ayam berkokok tengah malam. 

 

Nah itulah dia beberapa mitos ayam berkokok tengah malam menurut Islam dan primbon Jawa. Semoga bermanfaat.

Sumber: youtube