Gelar Halaqoh Muharrik, Alumni Santri di Tegal Nyatakan Dukungan Kepada Kapolda Jateng

Gelar Halaqoh Muharrik, Alumni Santri di Tegal Nyatakan Dukungan Kepada Kapolda Jateng

Alumni santri di Tegal dukung Kapolda Jateng--

RADAR TEGAL - Alumni Santri di Kota Tegal yang tergabung dalam Jaringan Ahmad Luthfi Santri Sultan Agung menggelar halaqoh muharrik (pertemuan penggerak), Senin 6 Mei 2024 malam. Pada pertemuan tersebut, ada beberapa poin yang dihasilkan.

Koordinator Jalsan Kota Tegal Suwatmo Al Ayyubi mengatakan pihaknya menggelar kegiatan pertemuan tersebut sebagai ajang silaturahim antar alumni santri. Sekaligus menyamakan persepsi untuk memberikan dukungan dalam Pilkada 2024 mendatang.

"Jadi kita sering menggelar pertemuan antar alumni santri. Salah satunya halaqoh muharrik pada malam hari ini," katanya.

Menurut Suwatmo, pertemuan tersebut tujuannya untuk menyamakan persepsi. Sehingga, semuanya sepakat mendukung Irjend Pol. Ahmad Luthfi yang saat ini menjabat Kapolda untuk menjadi gubernur Jawa Tengah.

BACA JUGA: Maju Pilkada Kota Tegal Tahun 2024 Jalur Perseorangan, Bakal Calon Butuh 21.280 Dukungan

"Kita mendukung Kang Luthfi (Irjend Pol Ahmad Luthfi) untuk menjadi Gubernur Jawa Tengah. Alasannya, karena beliau bisa mengayomi selama menjabat Kapolda serta peduli terhadap santri," ujarnya.

Selanjutnya, imbuh Suwatmo, pihaknya akan melakukan canvasing. Dengan mendatangi para tokoh agama, masyarakat dan lainnya.

Sementara itu, dalam kegiatan halaqoh tersebut juga diisi deklarasi dukungan terhadap Ahmad Luthfi menjadi Gubernur Jawa Tengah di Pilkada 2024 mendatang. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: