Cocok untuk Mudik Lebaran, Cek Rekomendasi Mobil Bekas Terbaik di Tegal

Cocok untuk Mudik Lebaran, Cek Rekomendasi Mobil Bekas Terbaik di Tegal

Daftar rekomendasi mobil bekas terbaik di wilayah Tegal dengan harga murah dan berkualitas.--

Toyota New Agya 1.2 hadir dengan tampilan agresif yang didukung sejumlah fitur canggih di dalamnya. 

Pada bagian eksteriornya, unit ini sudah dilengkapi dengan bumper dan grill terbaru berwarna black chrome. Bagian LED headlamp juga di desain dengan warna hitam elegan, begitu pula dengan bagian headlamp yang terlihat impresif dan gagah. 

Toyota New Agya 1.2 juga dilengkapi dengan fitur retractable mirror untuk memudahkan para pengendara. New Side Body Moulding pada New Agya 1.2 mampu menambah kesan dinamis. 

Bukan hanya dari segi eksteriornya saja, fitur interior pada Toyota New Agya 1.2 juga patut diacungi jempol. Kendaraan ini hadir dengan kenyamanan yang lebih baik berkat dukungan advanced features berkelas. 

Tidak mengherankan jika Toyota New Agya 1.2 masih menjadi pilihan favorit bagi sebagian banyak orang untuk kendaraan kelas LCGC.

Untuk bisa membeli LCGC murah ini secara kredit dengan menyiapkan budget 8,6 jutaan saja sebagai angsuran pertama.

BACA JUGA: 7 Rekomendasi Mobil MPV Terbaik Saingan Avanza di Tahun 2024, Nomor 3 Punya Fitur Canggih

3. Daihatsu All New Sirion

Pilihan lain yang bisa Anda pertimbangkan selanjutnya adalah Daihatsu All New Sirion. Daihatsu All New Sirion dikenal dengan desain elegan dan sporty. 

Bukan hanya dari bagian eksterior saja, nuansa di dalam kabin juga terasa cukup modern dan mewah. Bahkan, mobil bekas Tegal satu ini dikenal sebagai Perodua Myvi dengan target pasar anak-anak muda dan keluarga muda. 

Fitur-fitur yang tersemat di Daihatsu All New Sirion juga terbilang cukup lengkap. Salah satunya head unit layar sentuh berukuran 7 inci dengan fungsi mirror link yang bisa terhubung langsung dengan smartphone. 

Selain itu, Daihatsu Sirion juga dibekali dengan audio switch pada bagian setir agar pandangan pengemudi tetap fokus ketika mengoperasikan head unit. 

Menariknya, meskipun tergolong dalam kategori city car namun mesin Daihatsu All Sirion terbilang cukup perkasa. Unit ini dibekali dengan mesin berkapasitas 1.298 cc K3-VE dan VVTi 4 silinder segaris. 

Hadirnya mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 95 PS dengan torsi 119 Nm. Jadi, meski dengan putaran rendah namun mesin tetap terasa optimal. Konsumsi bahan bakarnya pun cukup hemat berkisar 15 km setiap liter. 

BACA JUGA: Rekomendasi Mobil MPV Hemat BBM dan Kabin Luas, Cocok untuk Mudik Lebaran

Sumber: