Mitos Mandi Kembang 7 Rupa Pada Malam Jumat Bisa Menghilangkan Sial, Begini Faktanya

Mitos Mandi Kembang 7 Rupa Pada Malam Jumat Bisa Menghilangkan Sial, Begini Faktanya

BUNGA - Mitos Mandi Kembang 7 Rupa--

RADAR TEGAL - Dalam tradisi Jawa Mandi kembang selalu dikaitkan dengan hal mistis, bahkan dianggap dapat menghilangkan sial. Artikel ini akan membahas mengenai mitos mandi kembang 7 rupa dan manfaatnya menurut ilmu kesehatan.

Ritual mandi kembang 7 rupa bagi masyarakat Jawa biasannya dilakukan ketika siraman, tujuh bulanan(mitoni), sesaji, memandikan pusaka, dan nyekar. Kembang 7 rupa memiliki makna pertolongan atau dalam dialek Jawa disebut Pitulungan. 

Ada beberapa orang yang mengaku bisa meruwat, membuka aura atau cakra hanya dengan mandi kembang 7 rupa. Tujuan dari hal tersebut adalah sebagai alternatif untuk mendapat kesuksesan.  

Namun ketahuilah bahwa rezeki itu harus dicari dan diusahakan, tidak bisa didapatkan hanya dengan cara mandi kembang 7 rupa. Semua yang hidup di Dunia akan mengalami pasang surut kehidupan, kata orang bijak"rezeki tidak dapat diburu, melainkan manusialah yang diburu rezeki. 

BACA JUGA: 8 Tanaman yang Bisa Melindungi Rumah dari Hal Ghaib, Mitos atau Fakta?

Anggapan bahwa dengan mandi kembang 7 rupa pada malam jumat dapat menghilangkan sial, itu merupakan kepercayaan orang jawa mengusir hal negatif dan kita harus menghormatinya.

Mandi kembang ternyata baik untuk kesehatan mental, karena aroma harum dapat membuat rileks dan memberikan efek perasaan nyaman. Banyak sekali manfaat mandi kembang untuk kesehatan yaitu:

  • Sebagai sarana membersihkan diri
  • Membantu mengembalikan mood
  • Meredakan stress dan kecemasan
  • Membantu menyehatkan kulit
  • Membantu membersihkan aura
  • Membantu tubuh untuk menangkal berbagai macam penyakit
  • Membantu mengaktifkan cakra manusia
  • Membantu meningkatkan percaya diri 

5 kembang yang biasa digunakan untuk ritual

BACA JUGA: 5 Mitos yang Tidak Boleh Dilakukan di Malam Hari, dari Mulai Menyapu sampai Potong Kuku

1. Melati

Bunga melati memiliki aroma yang khas, sehingga dapat merilekskan perasaan sekaligus menyegarkan tubuh. Bunga ini selalu ada dalam ritual mandi kembang 7 rupa, bunganya yang berwarna putih melambangkan kesucian.

Bunga ini selalu ada dalam ritual baik kejawen maupun keagamaan.

2. Mawar

Bunga mawar biasa dijadikan bahan kosmetik kecantikan yang sudah tidak diragukan lagi manfaatnya. Mawar yang dilepaskan dari tangkainya, kemudian disebarkan ke dalam bak mandi akan mengeluarkan aroma yang segar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: