Pengalaman Nasabah Galbay, Apakah Easycash Ada DC Lapangan? Simak Penjelasannya Berikut

Pengalaman Nasabah Galbay, Apakah Easycash Ada DC Lapangan? Simak Penjelasannya Berikut

Apakah Easycash Ada DC Lapangan--

Untuk pengguna baru, biasanya dalam waktu tiga atau empat hari sebelum jatuh tempo, kamu akan menerima SMS atau telepon sebagai pemberitahuan tentang kewajiban membayar cicilan. Pesan ini hanya berfungsi sebagai pengingat yang telah diatur oleh sistem.

Setelah melewati batas waktu pembayaran, data kamu akan diserahkan kepada pihak Desk Collection. Mereka akan menghubungi kamu melalui berbagai saluran online seperti SMS, telepon, atau chat.

Beberapa petugas penagih utang (DC) dari perusahaan pinjaman online akan mengunjungi rumah peminjam jika terjadi keterlambatan pembayaran dalam jangka waktu tertentu. Biasanya, mereka akan memberikan peringatan terlebih dahulu melalui pesan teks atau Whatsapp sebelum datang langsung ke rumah peminjam.

BACA JUGA: 3 Risiko Galbay Pinjol Easycash, Bakal Rutin Didatangi DC Lapangan sampai Cicilannya Lunas

DC lapangan dari perusahaan pinjaman online biasanya akan mendatangi rumah peminjam setelah satu hingga dua minggu dari tanggal jatuh tempo pembayaran. Namun, ada juga DC yang datang lebih cepat, yaitu setelah peminjam telat membayar selama 14 hari.

Penting untuk diingat bahwa DC lapangan tidak diperbolehkan melakukan tindakan yang melanggar hukum, seperti pencemaran nama baik, intimidasi, atau kekerasan fisik maupun verbal. Jika DC melakukan pelanggaran, mereka dapat dikenakan denda hingga Rp3 miliar sesuai dengan peraturan yang berlaku dan dijatuhi hukuman pidana.

Jadi kamu tidak perlu khawatir walaupun sudah mengetahui apakah Easycash ada DC lapangan atau tidak. Karena sudah mengetahui bagaimana proses penagihan dan aturannya. (*)

Sumber: