Hujan Disertai Angin Kecang di Brebes, Rusak 9 Rumah di Satu Desa

Hujan Disertai Angin Kecang di Brebes, Rusak 9 Rumah di Satu Desa

Warga Desa Grinting saat mengevakuasi pohon yang tumbang akibat hujan deras disertai angin kencang di Brebes.(dok. Istimewa)--

RADAR TEGAL - Hujan deras disertai angin kencang terjadi di wilayah Desa Grinting, Kecamatan Bulakamba Kabupaten Brebes, Selasa 6 Februari 2024. Akibat kejadian tersebut, sejumlah rumah mengalami kerusakan.

Sekertaris Desa Grinting Trima membenarkan terkait kejadian hujan disertai angin kencang terjadi di Desa Grinting Kabupaten Brebes. Sebelum kejadian memang wilayah desa setempat diterjang hujan deras disertai angin kecang.

"Sedikitnya ada beberapa rumah, kalau tidak salah ada sembilan rumah. Itu akibat hujan disertai angin kencang yang melanda Desa Grinting Kabupaten Brebes," ujarnya.

Selain merusak rumah warga, hujan deras disertai angin kencang di Brebes juga merobohkan pohon besar di desa tersebut. Tepatnya di Jalan Abdul Somad.

BACA JUGA: Hujan Disertai Angin Kencang, Dua Pohon Tumbang di Ruas Jalan Brebes-Jatibarang

"Selain merusak rumah warga, kejadian tersebut juga merusak fasilitas umum lainnya seperti mushola di wilayah RT 11 dan RT 12 RW 05. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, namun hanya kerusakan di beberapa bangunan milik warga," terangnya.

Sementara itu, Kapolsek Bulakamba AKP Ibnu Setiadi mengatakan hal yang sama. Hujan deras disertai angin kencang terjadi di wilayahnya.

"Memang ada beberapa rumah di Desa Grinting yang terdampak akibat kejadian tersebut," jelasnya.

Karenanya, dirinya mengimbau kepada warga untuk tetap berhati-hati dalam beraktivitas. Terutama saat hujan deras turun.

BACA JUGA: BREAKING NEWS! Kabupaten Tegal Diterjang Puting Beliung, 88 Rumah di 2 Desa Rusak

"Jika tidak ada keperluan mendesak, saat hujan deras turun lebih baik berada di rumah atau tempat yang aman," pungkasnya.

Demikian informasi terkait hujan disertai angin kencang yang terjadi di Brebes. Akibatnya 9 rumah mengalami kerusakan. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: