Keunggulan Chery Omoda EV5, Performa Mobil Listrik yang Melebihi Kenyamanan Mesin Konvensional
Keunggulan Chery Omoda EV5, Ancaman Sebenarnya User Mobil Konvensional Akankah Bawa Dampak Perubahan?--Picture Edit By Using Corel Draw | Dimas Adi Saputra
SUV listrik ini juga dilengkapi dengan head unit layar sentuh berukuran 24,6 inci yang berfungsi sebagai pusat informasi berkendara. Head unit ini didukung oleh audio atau speaker garapan Sony yang menghasilkan kualitas suara yang jernih.
Console tengah mobil ini dirancang dengan laci dan tombol fitur yang ergonomis. Ambient lighting 64 warna yang tersedia juga memberikan kesan prestisius dan meningkatkan kenyamanan berkendara.
Selain itu, Omoda juga dilengkapi dengan panoramic sunroof, pengaturan jok elektrik, dan beberapa fitur penunjang lainnya yang memberikan kenyamanan berkendara.
BACA JUGA: Spesifikasi Mobil Listrik Wuling Sedan Pertama, Miliki Pilihan Mesin Hybrid dengan Harga Terjangkau
3. Fitur Keselamatan yang Lengkap
Keunggulan Chery Omoda E5 selanjutnya juga terletak pada fitur keselamatannya yang lengkap. Ini juga menunjukan bahwa SUV listrik ini sangat memperhatikan keamanan dan keselamatan pengguna.
Mobil ini dilengkapi dengan 6 airbags yang dapat meminimalisir cedera ketika mengalami benturan cukup keras. Selain itu, Omoda E5 juga dilengkapi dengan Driver Monitoring System yang dapat memantau konsentrasi pengendara, serta fitur ADAS yang lebih lengkap dari Omoda 5 biasa.
Fitur ADAS pada Omoda E5 mencakup 14 fitur, yaitu:
- Autonomous Emergency Brake (AEB)
- Drive Away Warning (DAW)
- Rear Cross Traffic Alert (RTA)
- Integrated Cruise Assist (ICA)
- Traffic Jam Assist (TJA)
- Front Collision Warning (FCW)
- Blind Spot Warning (BSW)
- Emergency Lane Keeping (ELK)
- Lane Departure Prevention (LDP)
- Adaptive Cruise Control (ACC)
- Lane Departure Warning (LDW)
- Lane Keeping Assist (LKA)
BACA JUGA: Intip Mewahnya Eksterior dan Interior Volvo C40, si Mobil Listrik Elegan Seharga Rp1,3 Miliar
4. Keunggulan mesin Chery Omoda E5
Keunggulan terakhir dari Chery Omoda E5 adalah performa mesinnya yang sangat luar biasa. Perlu dicatat bahwa Omoda yang dipasarkan di Indonesia memiliki spesifikasi yang beda dari pasaran negara lain.
Untuk pasar Tanah Air, Omoda E5 menggunakan baterai berkapasitas 61 kWh yang diletakkan di bawah kabin. Baterai ini diklaim mampu menggerakkan mobil sejauh 430 kilometer saat terisi penuh. Konsumsi baterainya sendiri berada di angka 15,3 kWh per 100 kilometer.
Untuk pengisian daya cepat, Omoda E5 membutuhkan waktu sekitar 30 menit untuk mengisi baterai dari 30 hingga 80%.
Tenaga listrik yang tersimpan di baterai kemudian diteruskan ke motor penggerak yang terletak di bagian depan mobil. Motor listrik ini memiliki daya 150 kW atau setara dengan 204 PS. Akselerasi dari 0 hingga 100 km/jam dapat ditempuh dalam waktu kurang dari 10 detik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: