Ini 3 Orang yang Jadi Target DC Pinjol untuk Menagih Hutang Nasabah yang Kabur
3 orang yang jadi target DC pinjol untuk menagih hutang nasabah yang kabur-freepik-
Ketika baru mendaftar pinjaman online legal, nasabah akan menyertakan kontak darurat atau kontak yang bisa dihubungi sebagai syarat persetujuan pinjaman. Hal ini tujuannya agar pinjol bisa menghubungi kontak-kontak itu untuk melacak nasabahnya yang galbay dan kabur dari kewajibannya.
Kesimpulan
Orang yang jadi target DC pinjol untuk menagih hutang nasabah yang kabur, yaitu mulai dari keluarga, teman, sampai kontak referensi yang diberikan nasabah saat mendaftar.
Debt collector pinjol legal OJK akan menagih hutang nasabahnya sesuai aturan yang sudah ditetapkan. Mendatangi rumah nasabah merupakan langkah akhir yang diambil, jika nasabah tidak kunjung memberikan tanggapan dan melunasi hutangnya.
BACA JUGA : 3 Tahapan DC Pinjol saat Menagih Hutang Sebelum Datang ke Rumah Nasabah
Perlu Anda ketahui, kabur dari tagihan pinjaman online tidaklah membuat Anda tenang dan aman. Jika Anda tidak kunjung membayar tagihan semestinya, skor kredit atau SLIK OJK Anda nantinya juga akan menjadi buruk.
Jika Anda memiliki riwayat kredit yang buruk, di masa depan Anda akan kesulitan mendapatkan pinjaman kredit lagi. Bahkan, tidak hanya di pinjol, bisa juga sulit mendapatkan kredit di bank atau lembaga keuangan lainnya.
Demikian 3 orang yang jadi target DC pinjol untuk menagih hutang nasabah yang kabur. Semoga artikel ini bermanfaat. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: