5 Aplikasi Pinjol Bunga Rendah, Ada Bunga Mulai dari 0,1 Persen

5 Aplikasi Pinjol Bunga Rendah, Ada Bunga Mulai dari 0,1 Persen

Aplikasi pinjol bunga rendah.--

RADAR TEGAL – Pinjaman online atau pinjol kini digunakan oleh beberapa masyarakat Indonesia yang sedang membutuhkan dana mendesak. Berikut 5 aplikasi pinjol bunga rendah.

Layanan pinjol sendiri diketahui sangat bermanfaat bagi masyarakat yang sedang membutuhkan dana mendesak namun menginginkan syarat dan ketentuan mudah bahkan tanpa jaminan dan agunan apapun.

Pinjol umumnya ditawarkan melalui aplikasi mobile yang bisa digunakan oleh siapa saja dan kapan saja selama 24 jam.

Biasanya pinjol ini hanya memperlukan KTP  dalam proses pengajuan serta cepat cair dan tanpa tatap muka.

Jadi, tidak heran apabila beberapa masyarakat khususnya di Indonesia lebih memilih untuk menggunakan layanan pinjol.

Namun, perlu Anda garis bawahi bahwa tidak semua pinjaman yang ditawarkan secara online dan cepat cair ini aman untuk Anda gunakan, ya.

Sebab, kini masih banyak rentenir yang berkedok koperasi yang menawarkan pinjol menyerupai fintech lending.

Jadi, untuk bisa mendapatkan layanan pinjol yang aman. Maka, gunakanlah pinjol yang resmi atau pinjol yang sudah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

BACA JUGA: WOW! Polemik Pinjol AdaKami Menjalar ke Industri, Asosiasi: Ujian Naik Kelas

5 Aplikasi  Pinjol Bunga Rendah OJK

1.      Akulaku

Aplikasi Akulaku merupakan salah satu layanan pinjol yang sudah memiliki izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Akulaku menawarkan kredit capai Rp15 juta dengan tenor pinjaman capai 12 bulan dan bunga rendah.

Adapun syarat melakukan pinjaman di Akulaku yakni sudah terdaftar sebagai nasabah sekaligus mempunyai  saldo di akun.

2.      Dompet Kilat

Layanan pinjol yang satu ini menawarkan pinjaman yang bisa Anda cairkan secara kilat hanya alam waktu 24 jam.

Limit pinjaman yang ditawarkan pinjol ini capai Rp2 juta dan bunga mulai 0,1%. Layanan pinjol dengan bunga rendah ini juga bisa Anda gunakan untuk memnuhui kebutuhan konsumtif secara aman.

BACA JUGA: Debt Collector Pinjol Datang ke Rumah? Tak Perlu Panik, Begini Langkah Mengatasinya

3.      Julo

Aplikasi Julo menawarkan pinjaman mulai dari Rp1  juta hingga Rp8 juta dengan tenor tersedia mulai dari  tiga hingga 6 bulan sesuai dengan kemampuan bayar Anda.

Selain itu, terdapat jugga limit paylater capai Rp15 juta dengan pilihan pemmbayaran selama dua bulan hingga sembilan bulan.

4.      AdaKami

Pinjol Adakami merupakan layanan pinjol yang sudah  berizin OJK, jadi aman untuk Anda gunakan tanpa takut terhadap penyalahgunaan data pribadi.

Pinjol yang satu ini menawarkan pinjaman mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah dan tersedia selama 24 jam dengan tenor tersedia mulai dari 3, 6, hingga 12 bulan.

5.      Easycash

Dengan aplikasi Easycash ini, Anda bisa, melakukan pinjaman dana  tunai dengan nominal mulai dari Rp1 juta hingga Rp20 juta rupiah.

Aplikasi ini menawarkan jangka waktu pinjaman capai 6 bulan dan bunga yang dipatok maksimal  0,8% per hari dengan batas bunga tahunaan maksimal atau APR sebesar 24 per tahun.

BACA JUGA: Apakah Easycash Punya DC Lapangan? Kapan Mereka Akan Datangi Rumah Nasabah Galbay, Ini Penjelasannya

Demikian ulasan mengenai aplikasi pinjol bunga rendah. Semoga bermanfaat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: