Edy Mulyadi dan Azam Khan Minta Didoakan usai Sama-sama Mangkir Saat Dipanggil Polisi

Edy Mulyadi dan Azam Khan Minta Didoakan usai Sama-sama Mangkir Saat Dipanggil Polisi

Penyidik Bareskrim Polri juga ternyata memanggil Azam Khan untuk menjalani pemeriksaan kasus dugaan ujaran kebencian, selain Edy Mulyadi.

Meski begitu, keduanya sama-sama mangkir saat dijadwalkan menjalani pemeriksaan, Jumat (28/1) lalu.

Melalui pengacaranya, Damai Hari Lubis, advokat itu meminta penundaan pemeriksaan.

Dikonfirmasi, Azam Khan membenarkan pemanggilan dirinya oleh penyidik Bareskrim Polri.

Ia menyatakan, pemanggilan itu terkait video viral di media sosial terkait dengan dugaan pengginaan terhadap masyarakat Kalimantan dan Dayak. “Betul (dipanggil Bareskrim) Jumat, tetapi ditunda pekan depan,” kata Azam Khan, Sabtu (29/1). 

Sosok yang nyeletuk ‘hanya monyet’ dan duduk di samping kiri Edy Mulyadi itu pun meminta masyarakat memberikan dukungan kepada dirinya.

“Doakan, ya,” pinta Azam Khan.

Untuk diketahui, Azam Khan mangkir pemanggilan penyidik Bareskrim sebelumnya diungkap Ketua Aliansi Anak Bangsa (AAB) Damai Hari Lubis.

Pasalnya, Azam Khan juga adalah salah satu aktivis AAB. Kata Damai, Azam Khan sama dengan Edy Mulyadi. Yakni sama-sama tidak bisa memenuhi pemanggilan Bareskrim Polri.

“Dengan sangat terpaksa tidak dapat penuhi panggilan hari ini di Bareskrim Polri,” kata Damai, Jumat.

Tapi, alasan yang disampaikan pengacara Edy Mulyadi, Herman Kadir, berbeda dengan alasan yang diutarakan Damai.

“Oleh sebab terhalang kepentingan keluarga yang mendadak,” katanya. (jpnn/zul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: