Udara sejuk dan suasana yang tenang, menjadikan Silancur Highland tempat yang pas untuk berkemah atau sekadar bersantai menikmati alam.
4. Svargabumi Borobudur
Wisata alam terhits di Magelang ini juga jadi primadona baru di kalangan wisatawan. Svargabumi adalah hamparan sawah hijau yang disulap menjadi tempat wisata dengan jembatan-jembatan kayu estetik di atasnya.
BACA JUGA: 5 Tempat Wisata Alam Magelang yang Sudah Ada Food Court Enak
BACA JUGA: 5 Wisata Rekreasi Terhits di Magelang, Fasilitas dan Aktivitasnya Seru
Anda bisa berfoto sepuasnya dengan latar belakang sawah, serta perbukitan yang asri. Pemandangan di sini seringkali disamakan dengan nuansa pedesaan di Ubud, Bali.
5. Punthuk Setumbu
Destinasi liburan alam viral di Magelang ini juga tak kalah cantiknya. Apalagi jika Anda pemburu sunrise, Punthuk Setumbu jadi tempat yang paling pas.
Di tempat wisata ini, Anda bisa melihat matahari terbit yang menakjubkan dengan siluet Candi Borobudur, serta kabut pagi yang menyelimuti perbukitan. Ini yang jadi daya tarik utama Punthuk Setumbu di mata wisatawan, terutama mereka yang pecinta fotografi dan sunrise.
Bahkan, Punthuk Setumbu di Magelang ini terkenal juga karena pernah jadi tempat syuting film "Ada Apa Dengan Cinta? 2" lho!
Penutup
Itulah 5 wisata alam terhits di Magelang yang bisa coba Anda datangi. Jangan lupa dicatat dan kunjungi ya!