Operasi Lilin Candi 2025 Rampung, Kapolres Tegal Ungkap Hal Ini

Operasi Lilin Candi 2025 Rampung, Kapolres Tegal Ungkap Hal Ini

APRESIASI - Kapolres Tegal memberi apresiasi Ops Lilin Candi berjalan aman dan kondusif.-Hermas Purwadi-

SLAWI, radartegal.comOperasi Lilin Candi 2025 resmi telah selesai. Keberhasilan operasi tersebut tidak terlepas dari soliditas lintas sektor serta dukungan penuh masyarakat dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman, lancar, dan kondusif, khususnya dalam rangka pengamanan perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.

Kepolisian Resor Tegal menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh personel Polres Tegal, unsur TNI, pemerintah daerah, stakeholder terkait, serta seluruh elemen masyarakat Kabupaten Tegal atas partisipasi dan sinergi yang terjalin dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama pelaksanaan Operasi Lilin Candi 2025.

“Keamanan bukan hanya menjadi tanggung jawab Polri semata, namun merupakan hasil dari kebersamaan, kepedulian, dan partisipasi seluruh elemen masyarakat. Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan, kerja sama, serta kepercayaan yang telah diberikan kepada Polres Tegal,” ujar Kapolres Tegal AKBP Bayu Prasatyo, S.H., S.I.K., M.H., Senin 5 Januari 2026.

Bayu menyatakan, selama  pelaksanaan operasi, Polres Tegal mengedepankan pendekatan humanis dalam setiap kegiatan pengamanan, pelayanan masyarakat, patroli, hingga penanganan situasi darurat.

BACA JUGA: Resmi Berakhir, Operasi Lilin Candi 2025-2026 di Tegal Berlanjut Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan

BACA JUGA: Tak Kuat Menanjak di Kalibakung Tegal, Kasatgas Operasi Lilin Candi 2025 Turun Langsung ke Jalan

"Kehadiran personel di lapangan diharapkan tidak hanya memberikan rasa aman, tetapi juga rasa nyaman bagi masyarakat yang melaksanakan aktivitas ibadah, perjalanan, maupun perayaan pergantian tahun," ucapnya.

Kapolres Tegal juga berharap semangat kebersamaan dan sinergitas yang telah terbangun dapat terus terjaga dalam kehidupan bermasyarakat sehari-hari, guna mewujudkan Kabupaten Tegal yang aman, damai, dan sejahtera.

“Polres Tegal akan terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, dengan mengedepankan profesionalisme, humanisme, serta semangat Presisi,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait