Disini kita bisa angsung bagaimana tebu diolah menjadi gula pasir. Kunjungi objek wisata ini untuk melihat langsung proses pengolahan tebu menjadi gula di Pabrik Gula Pangka Tegal.
Bagi yang belum pernah mengalaminya, tentu menjadi pengalaman baru yang meninggalkan kesan mendalam. Proses pengolahan tebu menjadi gula menjadi inti dari tema agrowisata yang dihadirkan.
2. Kolam Renang
Di kawasan wisata ini juga telah dibangun kolam renang berukuran sangat besar . Air di kolam ini diambil dari sumber bawah tanah di sekitar tempat wisata ini, sehingga sangat segar dan bersih. Rasanya yang menyegarkan akan menghilangkan penat Anda dari jalan-jalan.
3. Wisata Menaiki Gerbong Antik
Objek wisata ini dilengkapi gerbong kendaraan antik yang mampu menampung 75 orang dewasa dan 100 anak-anak. Untuk menaiki kereta lokomotif ini Anda bisa membayar dengan biaya sewa sebesar Rp 10.000.
BACA JUGA: Rekomendasi Tempat Wisata Tegal yang Ramai dengan Keindahan Alamnya
BACA JUGA: Mampir ke Wisata Bahari Waterpark Tegal, 7 Wahana Serunya Siap Menghibur saat Liburan
Untuk dua kali perjalanan pulang pergi mengelilingi kawasan perkebunan tebu. Tarif yang relatif terjangkau bukan? Jadi anda bisa menikmati liburan dengan nyaman.
4. Pemandangan Alam Perkebunan Tebu
Tempat ini merupakan kawasan perkebunan tebu yang sangat luas dengan pemandangan alam yang sangat mempesona. Anda akan dibuat terpukau dengan keindahan alam yang mengelilingi tempat ini.
5. Upacara Ritual Temanten Tebu
Ini merupakan ritual adat masyarakat setempat yang bertujuan untuk mengucap syukur atas hasil panen tebu sebelum proses pemanenan berlangsung.Acara ini tidak dilangsungkan setiap hari, acara ini memungkinkan Anda untuk merasakan berbagai upacara adat setempat.