Kerap Masuk Rumah dan Minta Uang, ODGJ di Kota Tegal Diamankan Petugas

Senin 15-07-2024,11:41 WIB
Reporter : Agus Wibowo
Editor : Khikmah Wati

TEGAL, radartegal.id- Kerap masuk rumah dan meminta uang warga, satu Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) di Kota Tegal diamankan petugas. ODGJ ini diamankan Bhabinkamtibmas saat berkeliaran di wilayah Slerok Tegal Timur.

"Awalnya kami mendapatkan aduan warga di Jalan Hanoman RT 11 RW 2 Slerok, soal adanya orang tak dikenal yang kerap memasuki rumah," kata Bhabinkamtibmas Slerok Aiptu Arum Budianto, Sabtu, 13 Juli 2024.

Bhabinkamtibmas langsung berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat. Kemudian, ODGJ di Kota Tegal tersebut juga langsung diboyong ke RSUD Kardinah guna penanganan lebih lanjut. 

Apalagi, selain memasuki rumah, ODGJ di Kota Tegal itu kerap mengambil barang hingga meminta uang jika berpapasan dengan pemilik rumah. Sontak kondisi ini membuat resah warga. 

BACA JUGA: 634 Warga Tegal Berstatus ODGJ, Dinkes: Butuh Kerjasama Semua Pihak untuk Menanganinya

BACA JUGA: Sering Ngamuk, ODGJ di Tegal Terpaksa Diamankan Satpol PP dan Dinas Sosial 

"Mendapat kabar itu, kami pun melakukan pemantauan. Hingga diketahui orang tak dikenal itu ternyata mengalami gangguan kejiwaan. Seketika itu, kami pun mengontak Tim Puskesmas Slerok untuk bisa datang ke lokasi," ungkapnya. 

Setelah ditemukan, petugas langsung mengamankan ODGJ di Kota Tegal itu dan langsung diboyong ke RSUD Kardinah.

"Ya sempat ada perlawanan saat kami amankan. ODGJ itu enggan untuk kami bawa. Dan akhirnya demi keamanan tim medis, ODGJ itu terpaksa kami borgol," beber Arum. 

Selanjutnya bersama petugas kesehatan, ODGJ di Kota Tegal tersebut diserahkan ke RS Kardinah untuk direhabilitasi. 

BACA JUGA: Resahkan Masyarakat, ODGJ dan Gelandangan di Brebes Dirazia Petugas Gabungan

BACA JUGA: Lansia di Brebes Rawat Anaknya yang ODGJ Selama 15 Tahun, Anggota DPRD: Pemkab Harus Bantu

634 warga Kota Tegal jadi ODGJ

Kategori :