Jembatan Gantung Desa Kaliwungu Tegal Akhirnya Dibangun, Kades: Dulu Harus Jalan Memutar 5-6 Km

Minggu 14-07-2024,13:39 WIB
Reporter : Yeri Noveli
Editor : Khikmah Wati

BALAPULANG, radartegal.id - Sempat diajukan sejak puluhan tahun lalu tetapi tidak kunjung terrealisasi, jembatan gantung Desa Kaliwungu Kecamatan Balapulang Kabupaten Tegal akhirnya dibangun. 

Jembatan gantung Desa Kaliwungu ini dibangun di atas Sungai Gintung yang membelah dua desa. Yakni Desa Kaliwungu dan Cenggini.

"Ketika saya dapat informasi dari Pak Dandim yang akan membangun jembatan ini, rasanya seperti mimpi. Karena sejak puluhan tahun yang lalu, masyarakat sudah sering mengajukan jembatan gantung ke pemerintah daerah, tapi tak pernah direalisasi," ungkap Kepala Desa Kaliwungu Ahmad Khusein, Jumat, 12 Juli 2024.

Menurutnya, jembatan gantung Desa Kaliwungu yang akan dibangun menghubungkan dengan Desa Cenggini Kecamatan Balapulang dan Desa Wanasari Kecamatan Margasari. Pembangunan ini dilakukan oleh anggota TNI.

BACA JUGA: Jembatan Gantung di Tengah Hutan Pinus Kabupaten Tegal Selesai Dibangun, Warga Tak Lagi Terisolir

BACA JUGA: Bangun Jembatan Gantung Desa Banjaragung Kabupaten Tegal, TNI Bersinergi dengan Polri

"Alhamdulillah, akhirnya harapan warga terwujud, di desa kami telah dibangunkan jembatan oleh TNI," katanya. 

Dia menuturkan hal itu saat peletakan batu pertama pembangunan jembatan gantung Desa Kaliwungu oleh Panglima Kodam (Pangdam) IV Diponegoro Mayor Jenderal TNI Deddy Suryadi.

Hadir dalam acara tersebut, Dandim 0712 Tegal Letkol Inf Suratman, Pj Bupati Tegal Agusyarsyah, sejumlah pejabat tinggi TNI Kodam, Korem, Lanal, Satradar dan Polri.

Kades Kaliwungu yang akrab disapa Sendi itu menuturkan, jembatan gantung Desa Kaliwungu itu tentunya dapat memudahkan akses transportasi warga dari dua desa tersebut. 

BACA JUGA: Mitos Jembatan Jawa Bali Tidak Bisa Dibangun, Ada Legenda Suci yang Dikhawatirkan Muncul

BACA JUGA: 8 Mitos tentang Pelangi di Berbagai Dunia, Mulai dari Jembatan Arwah sampai Tanda Keberuntungan

Biasanya, untuk menuju ke Desa Cenggini, warga harus menempuh jarak sekitar 5 sampai 6 kilometer. Karena harus memutar hingga melewati tiga desa.

"Tapi setelah nanti ada jembatan gantung ini, jarak untuk menuju ke Cenggini cuma 100 meter," ucapnya.

Kategori :