BREBES- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Brebes melalui Dinas Perikanan setempat menerima lima paket bantuan Pengelolaan Irigasi Tambak Partisipatif (PITAP) dari Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI, Rabu (13/7).
Terkait hal itu, Direktur Kawasan dan Kesehatan Ikan KKP RI bersama Wakil Bupati Brebes Bapak Narjo melaksanakan peresmian saluran hasil kegiatan PITAP di Kelurahan Limbangan Wetan Kecamatan Brebes.
Ditjen Perikanan Budidaya KKP RI melalui Direktur Kawasan dan Kesehatan Ikan Tinggal Hermawan mengatakan, Kecamatan Brebes adalah salah satu lokasi kegiatan PITAP 2022 oleh KKP RI. Secara keseluruhan ada lima lokasi pelaksanaan kegiatan PITAP 2022.
"Selain di Kecamatan Brebes, kegiatan PITAP ini juga dilaksanakan di kecamatan lainnya. Yakni, di Kecamatan Bulakamba, Kecamatan Wanasari, Kecamatan Tanjung dan Kecamatan Losari," ujarnya.
Seperti diketahui, lima paket bantuan PITAP diperuntukan untuk lima Kelompok Pengelola Irigasi Perikanan (Poklina). Di antaranya, Poklina Mina Sumber Makmur Kecamatan Brebes, Poklina Padeon Kecamatan Wanasari, Poklina Bina Mandiri Kecamatan Bulakamba, Poklina Mina Intan Kecamatan Tanjung dan Poklina Harapan Jaya Kecamatan Losari.
Pada kesempatan yang sama sekaligus juga diserahkan simbolis penyerahan bantuan kincir kepada lima kelompok pembudidaya ikan masing-masing sebanyak 10 unit kincir.
Sementara itu, Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Brebes Moh. Zudan Fanani mengatakan, saluran yang sudah direhab dengan kegiatan PITAP 2022 ini sepanjang 23.381 meter. Jumlah tenaga kerja dalam kegiatan padat karya PITAP tahun 2022 ini melibatkan kurang lebih 1.000 orang pekerja yang bekerja selama waktu 90 hari.
"Ini merupakan upaya mengurangi tingkat pengangguran terbuka di Kabupaten Brebes. Metode pelaksanaan kegiatan PITAP adalah swakelola oleh masyarakat secara padat karya, di mana pelaksanaan kegiatan dilakukan secara manual dari kelompok, oleh kelompok dan untuk kelompok," ujarnya.
Dijelaskannya, kegiatan PITAP ini sangat signifikan terhadap peningkatan produksi budidaya ikan atau udang di tambak yang ada di Kabupaten Brebes. Dengan peningkatan produksi perikanan mencapai 47,06%.
Di tempat yang sama, Wakil Bupati Brebes mengatakan, mewakili Pemerintah Kabupaten Brebes menyampaikan rasa bangga dan ucapan terima kasih kepada Kementerian Kelautan dan Perikanan RI, yang atas kegiatan PITAP ini telah memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi pembudidaya perikanan dalam memperbaiki saluran irigasi tambak.
"Kegiatan ini secara tidak langsung juga meningkatkan produksi perikanan tambak serta memperkuat kelembagaan Poklina sehingga diharapkan ke depan Poklina dapat masuk dalam komisi irigasi tingkat kabupaten atau kota," pungkasnya. (ded/ima)