Ngerem Mendadak, Pasutri dan Dua Anaknya Jatuh dari Sepeda Motor, sang Istri Tewas Terlindas Truk

Minggu 16-01-2022,06:20 WIB

Kecelakaan maut terjadi di Jalan Lintas Barat Ruas Pekon Tiyuh Memon tepat di Simpang Tangkit Kecamatan Pugung, Tanggamus, Sabtu (15/1). Peristiwa yang menimpa satu keluarga itu mengakibatkan sang istri tewas seketika.

Sebelumnya satu keluarga yang terdiri dari pasangan suami istri dan kedua anaknya dari Dusun Kampung Asem Pekon Gunung Meraksa Kecamatan Pulaupanggung, Tanggamus terjatuh dari sepeda motor yang mereka naiki. 

Ironisnya, saat terjatuh dari sepeda motor, sang istri, Ridawati, terlempar ke ruas jalan yang lain. Secara bersamaan melintas truk dari arah berlawanan, yang kemudian langsung melindasnya.

Kasat Lantas Polres Tanggamus, AKP Jonnifer Yolandra melalui Kanit Laka Lantas Polres Tanggamus, Brigpol Kuswanto mengungkapkan ibu rumah tangga (IRT) itu meninggal dunia seketika di tempat kejadian.

“Sepeda motor yang dinaiki empat orang melaju dari arah Talangpadang menuju Pringsewu,” ungkap Kuswanto melalui voicenotes WhatsApp (WA) kepada translampung.com (Jaringan WSM Grup).

Kuswanto melanjutkan saat itu sepeda motor yang mereka tumpangi melaju dari belakang minibus. Tiba-tiba, suami korban yang memegang kendali sepeda motor mengerem mendadak, yang mengakibatkan istrinya terjatuh dari sepeda motor.

"Korban terjatuh dari sepeda motor dan terlempar ke bagian kanan marka jalan. Nahas, pada saat bersamaan dari arah berlawanan muncul truk Fuso berwarna orange," tambahnya.

Karena jarak yang sudah terlalu dekat, sopir truk tidak sempat melakukan pengereman ataupun menghindar. Truk pun lalu menabrak korban yang tiba-tiba terjatuh.

Korban akhirnya meninggal dunia, sedangkan suami dan kedua anaknya mengalami luka-luka setelah sepeda motornya terjatuh. Unit Laka Lantas Satlantas Polres Tanggamus masih malakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan terus mengumpulkan data lengkap identitas dan kronologi kejadiannya. (red/zul)

Tags :
Kategori :

Terkait