Radiator Mampet Bisa Sebabkan Mesin Overheat Lebih Cepat, Begini Cara Mencegahnya

Radiator Mampet Bisa Sebabkan Mesin Overheat Lebih Cepat, Begini Cara Mencegahnya

Radiator Mampet Bisa Sebabkan Mesin Overheat Lebih Cepat, Ini Penyebab dan Cara Mencegahnya--Image Edit Using CorelDraw|Dimas Adi Saputra

RADAR TEGAL - Banyak pengemudi yang sayangnya menyepelekan fungsi radiator mobil yang padahal memiliki impact yang sangat penting. Jika radiator mobil mengalami masalah, maka dapat menyebakan mesin overheat.

Mesin overheat adalah kondisi dimana mesin mobil mengalami peningkatan suhu secara berlebih karena tidak mendapatkan cairan pendingin dari radiator. Akibatnya mesin bisa mengalami kerusakan atau yang biasa disebut jebol.

Mesin yang jebol menyebabkan mobil tidak bisa bergerak dan biasanya harus diderek untuk dibawa ke bengkel terdekar. Masalah mesin overheat memang harus menjadi perhatian khusus para pemilik mobil, terlebih karena dampaknya yang sangat merugikan.

Nah pada pembahasan artikel ini, kita akan mengenal, beberapa hal yang bisa menyebabkan mesin overheat beserta dengan cara mencegahnya.

BACA JUGA:Tips Penggunaan AC Mobil yang Benar Diberbagai Cuaca, Ternyata Masih Banyak yang Belum tau

Fungsi radiator mobil

Namun, sebelum masuk ke pembahasan utama, ada baiknya Anda mengenal lebih dalam fungsi radiator mobil sebagai wawasan tambahan. 

Radiator adalah komponen penting dalam sistem pendingin mesin mobil yang bvekerja mengatur temperatur mesin agar tidak melebihi batas maksimal. Biasanya radiator bekerja dengan cara mengalirkan coolant atau cairan pendingin ke seluruh bagian mesin.

Nantinya cairan pendingin tersebut dapat menyerap panas, kemudian mendinginkannya dengan bantuan aliran udara, dan memompanya kembali ke mesin.

Adapun beberapa jenis cairan pendingin yang biasanya dipakai untuk menyerap panas mesin antara lain:

  • IAT atau Inorganic Acid Technology yang menjadi jenis cairan pendingin paling dasar dan umumnya memiliki ciri khas warna hijau. 
  • OAT atau Organic Acid Technology yang memiliki fungsi lebih baik daripada IAT dalam mencegah karat dan kerak, serta memiliki ciri khas warna merah, pink, atau biru.
  • HOAT atau Hybrid Organic Acid Technology yang merupakan jenis cairan pendingin mesin terbaik saat ini yang diformulasikan khusus untuk mobil hybrid dan elektrik (EV).

BACA JUGA:Ternyata Mudah Banget Memasang WiFi di Mobil, Begini 2 Caranya yang Belum Banyak Diketahui Orang

Penyebab mesin overheat

Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan mesin mengalami overheat atau kepanasan, antara lain adalah:

  • Radiator mampet karena tersumbat kotoran, kerak, atau benda asing yang menyumbat aliran cooland di radiator sehinga coolant tidak terlairkan dedngan lancar.
  • Termorstat yang rusak dikarenakan hal tertentu sehingga coolant tidak bisa mengalir semestinya sehingga mesin tidak mendapat jatah coolant yang cukup.
  • Korosi akibat kotoran sehingga adanya kemungkinan kebocoran coolant pada saluran tertentu dan mesin tidak mendapatkan jatah coolant yang cukup.
  • Radiator terbentur atau menabrak sesuatu ketika moil mengalai kecelakaan juga bisa menyebabkan kerusakan kebocoran dan endingnya mesin overheat jika mobil dipaksa berjalan.
  • Tutup radiator yang tidak berfungsi dengan baik, sehinga tekanan coolant berkurang dan coolant di permukaan radiator bocor.

Cara mencegah mesin overheat

Sumber: