Spesifikasi vivo Y36 RAM 8 GB ROM 256 GB Kamera 50 MP, HP Rp2 Jutaan Desain Mewah

Spesifikasi vivo Y36 RAM 8 GB ROM 256 GB Kamera 50 MP, HP Rp2 Jutaan Desain Mewah

Ilustrasi spesifikasi vivo Y36 yang masih jarang diketahui.--

RADAR TEGAL - Mengenali dan mengintip spesifikasi vivo Y36 yang menawarkan berbagai fitur unggulan yang canggih di era digital saat ini.

Dengan mengetahui spesifikasi vivo Y36 yang disematkan pada ponsel ini, Anda dapat dengan mudah membandingkan dan mempertimbangkan performa ponsel ini dengan merek lain di kelasnya.

Lalu, bagaimana spesifikasi vivo Y36 yang dimiliki? Mari ikuti dan simak ulasan yang telah kami himpun berikut ini sampai akhir artikel untuk menemukan jawabannya.

Apakah Anda ingin memiliki smartphone dengan desain mewah, performa tangguh, dan harga terjangkau? Vivo Y36 hadir sebagai jawaban yang tepat.

BACA JUGA:Kelebihan dan Kekurangan Vivo X90s yang Didukung Sertifikasi IP64 Kamera 50 MP, Cek Spesifikasinya

Dengan harga mulai dari Rp2 jutaan, Vivo Y36 menawarkan kombinasi yang menggiurkan antara desain yang elegan dan spesifikasi yang memukau.

Melalui artikel kali ini, kita akan mengulas secara detail dan menjelajahi lebih dalam mengenai spesifikasi, kelebihan dan kelemahan dari perangkat ini.

Spesifikasi



Desain Mewah dengan Material Berkualitas

Vivo Y36 memukau dengan desainnya yang mewah dan elegan. Bodi belakangnya dilapisi dengan material kaca yang memberikan kesan premium dan kilauan yang menawan.

Tidak hanya itu, kehadiran sertifikasi IP54 membuat smartphone ini tahan terhadap cipratan air dan debu, memberikan Anda ketenangan saat menggunakannya dalam berbagai kondisi.

BACA JUGA:Harga di Bawah Rp3 Jutaan, Inilah Spesifikasi Vivo Y27 5G Desain Elegan Performa Mumpuni di Kelasnya

Layar Tajam dan Responsif

Melangkah ke layar, Vivo Y36 dilengkapi dengan layar IPS LCD seluas 6.64 inci yang menampilkan gambar dengan jernih dan tajam.

Dengan refresh rate 90 Hz, kualitas scrolling Anda akan terasa mulus tanpa hambatan. Layar ini memberikan kepuasan visual yang luar biasa untuk menonton video, bermain game, atau bahkan hanya sekadar menjelajahi media sosial.

Performa Tangguh untuk Kelancaran Multitasking

Ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 680, Vivo Y36 menawarkan performa yang cukup tangguh untuk menangani berbagai tugas sehari-hari.

Dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 256 GB, Anda bisa menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan tanpa mengalami lag.

BACA JUGA:HP Rp5 Jutaan, Inilah Spesifikasi Vivo V29 5G Punya Sertifikasi IP45 Desain Cantik Finishing glossy

Mulai dari menjelajahi web hingga bermain game, semua dapat dilakukan dengan lancar dan responsif. Cocok untuk Anda yang suka bermain game atau gamers.

Kamera Berkualitas

Sektor kamera juga menjadi salah satu daya tarik utama dari Vivo Y36. Dengan kamera utama 50 MP yang didukung oleh kamera kedalaman 2 MP, Anda dapat mengabadikan setiap momen dengan detail yang luar biasa.

Meskipun kemampuan kamera belum mencapai level flagship, namun hasil foto yang dihasilkan masih cukup memuaskan untuk kebutuhan sehari-hari.

Pengisian Cepat

Salah satu kelebihan yang patut diperhitungkan dari Vivo Y36 adalah kemampuan pengisian cepatnya. Dengan dukungan pengisian cepat 44 W, Anda dapat mengisi baterai hingga di bawah 50% dalam waktu hanya 15 menit.

BACA JUGA:Inilah Spesifikasi Vivo V29e 5G, Punya Sistem Stabilisasi Optik untuk Perekaman Video Berkualitas Tinggi

Ini sangat memudahkan bagi Anda yang aktif dan tidak memiliki banyak waktu untuk menunggu pengisian baterai.

Kekurangan yang Perlu Diperhatikan



Meskipun Vivo Y36 memiliki banyak keunggulan, namun ada beberapa kekurangan yang perlu diperhatikan. Salah satunya adalah ketiadaan sensor sidik jari, yang bisa menjadi kekurangan dalam hal keamanan dan kenyamanan Anda.

Selain itu, meskipun kamera utamanya memiliki resolusi tinggi, namun kemampuannya masih standar dan belum mencapai level yang diharapkan.

Bezel layar yang tebal juga memberikan kesan jadul pada desainnya, meskipun hal ini bisa menjadi preferensi pribadi.

BACA JUGA:HP Rp2 Jutaan RAM 8 GB, Inilah Spesifikasi vivo Y27s Lengkap dengan Kelebihan dan Kekurangannya

Harga Terjangkau

Secara keseluruhan, Vivo Y36 menawarkan kombinasi yang menarik antara desain mewah, spesifikasi tinggi, dan harga yang terjangkau.

Untuk menikmati semua fitur pada ponsel Vivo Y36 ini Anda dapat merogoh kocek dengan harga sekitar Rp2.999.000 (8/256 GB) sudah bisa membawa pulang.

Dengan fitur-fitur unggul seperti layar tajam, performa tangguh, dan pengisian cepat, smartphone ini cocok untuk Anda yang menginginkan kualits multimedia yang memuaskan.

Meskipun memiliki beberapa kekurangan, namun hal tersebut bisa dimaklumi mengingat harga yang ditawarkan. Jadi, jika Anda mencari smartphone dengan nilai tambah yang besar tanpa harus menguras dompet, Vivo Y36 layak untuk dipertimbangkan.

BACA JUGA:Kelebihan dan Kekurangan HP Vivo V30 Pro Harga Rp8 Jutaan RAM 12 GB ROM 512 GB, Cek Nomor 5

Demikian spesifikasi vivo Y36 RAM 8 GB ROM 256 GB Kamera 50 MP yang perlu Anda ketahui, semoga artikel ini bermanfaat dan membantu menemukan perangkat ponsel andalan Anda.(*)

Sumber: