6 Hp OPPO dengan Baterai Tahan Lama, Aktivitas Lancar Seharian Penuh

6 Hp OPPO dengan Baterai Tahan Lama, Aktivitas Lancar Seharian Penuh

--

RADAR TEGAL - Kebutuhan handphone dengan baterai tahan lama semakin meningkat, dan itulah yang paling dicari oleh beberapa konsumen. Kini, Oppo menghadirkan hp Oppo baterai tahan lama.

Berbagai brand telah meluncurkan beberapa hp dengan kualitas baterai awet. Termasuk Hp Oppo baterai tahan lama yang tentunya selain baterai memiliki kualitas bagus lainnya.

Tentu saja dengan hadirnya hp Oppo baterai tahan lama ini akan membantu kamu yang beraktivitas melalui handphone dan membutuhkan daya baterai yang awet. Dengan memberikan kualitas baterai yang berkapasitas besar, tentunya kamu tidak perku khawatir baterai cepat habis.

BACA JUGA: Pertimbangkan Ini Sebelum Membeli, Kelebihan dan Kekurangan OPPO Reno11 F 5G yang Tak Disangka

Harga hp dengan baterai besar pun tidak selalu mahal, karena di pasaran ada berbagai merek yang menjual produk hp baterai tahan lama dengan harga terjangkau. Salah satunya Oppo dengan baterai tahan lama dan dengan harga yang terjangkau seperti di bawah ini:

1. OPPO Reno 7

Hp ini memiliki ketahanan yang cukup tangguh di kelasnya, mulai dari bodi layarnya yang telah memiliki sertifikasi IPX4 sehingga membuatnya tahan terhadap percikan air. Tidak hanya bodi, ponsel ini juga memiliki kapasitas baterai yang cukup besar, yaitu 5000 mAh.

Ketahanan daya baterainya tersebut ini tidak diragukan lagi, bahkan GSM Arena melalui pengujian yang dilakukannya memberikan skor 127 jam untuk ketahanan baterai secara keseluruhan. GSM Arena juga menyebutkan bahwa HP ini mampu untuk menunjang berbagai aktivitas.

BACA JUGA: Harganya Selangit, Begini Spesifikasi OPPO Find N3 Lengkap Kelebihan dan Kekurangannya

Antara lain bisa bertahan selama 32 jam 54 menit untuk aktivitas panggilan suara, 16 jam 47 menit untuk browsing, dan 21 jam 28 menit untuk menonton video.

2. OPPO Find N3 Flip

OPPO Find N3 Flip merupakan ponsel lipat berdaya baterai tahan lama, dengan engsel horizontal yang bisa dilipat ke bawah untuk mencapai form factor yang lebih kecil. Ketahanan baterainya cukup memadai pada kapasitas 4.300 mAh.

Layar OPPO Find N3 Flip berada di ukuran jumbo 6,8 inci dengan panel LTPO AMOLED. Skor penggunaan aktif di HP ini mencakup penggunaan panggilan telepon hingga 27 jam 2 menit, web browsing 11 jam 15 menit, pemutaran video YouTube hingga 16 jam 30 menit, serta aktivitas bermain game selama 8 jam 2 menit.

BACA JUGA: Si Paling Gaming! Ini 3 Rekomendasi Hp Oppo Chipset Snapdragon Harga 2 Jutaan, Murah Berkualitas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: