4 Keunggulan Penggunaan STB, Salah Satunya Tayangan Tetap Stabil di Berbagai Cuaca
4 Keunggulan Penggunaan STB, Salah Satunya Tayangan Tetap Stabil Diberbagai Cuaca (pict:istockphoto)--
RADAR TEGAL - STB atau singkatan dari Set Top Box adalah suatu perangkat keras yang bisa digunakan untuk menangkap sinyal digital. Adanya sinyal digital yang ditangkap tadi diketahui berbentuk data serta mampu terhubung dengan internet.
Pada penangkapan sinyal tadi adalah sebuah proses yang membuat kalian bisa menikmati tayangan pada televisi digital. Untuk televisi jenis analog sendiri rupanya bisa menikmati tayangan yang sama dengan pemakaian STB atau set top box.
Akibat kemajuan teknologi sehingga menghasilkan STB ini yang membuat akhirnya orang - orang jika ingin menikmati siaran luar tidak perlu lagi memakai parabola. Hal tersebut karena set top box bisa melakukan tugasnya sendiri sebagai perubah sinyal digital.
Tak bisa dipungkiri, sekarang sudah banyak terjual di pasaran berbagai merek STB dengan berbagai keunggulannya masing-masing. Tinggal sesuaikan budget dan pilih mau tayangan apa saja yang bisa kalian nikmati nantinya setelah membeli.
BACA JUGA:Spek Boleh Diadu, Deretan TV Android Harga 1 Jutaan yang Paling Banyak Dicari
Mungkin saat ini kalian masih merasa bingung mengenai penggunaan STB ini. Tidak usah berlama-lama lagi kalian bisa simak artikel RADAR TEGAL di bawah ini karena kami akan membagikan informasi mengenai keunggulan penggunaan STB. Yuk kita simak!
Keunggulan penggunaan STB
1. Mampu tangkap berbagai sinyal
Pertama, kelebihan yang bisa kalian dapatkan dari penggunaan STB adalah mampu menangkap berbagai sinyal. Bahkan jika sinyal yang ditangkap rendah, tetap penggunaan set top box ini mampu memaksimalkan tampilan supaya tetap stabil dan menghasilkan kualitas yang jernih.
2. Bisa stabil di cuaca buruk
Kedua, kelebihan penggunaan set top box yang akan kalian dapatkan adalah bisa menjaga kestabilannya di tengah cuaca buruk sekalipun. Bahkan jika di rumah kalian sedang hujan badai, penggunaan STB tetap bisa menghasilkan kualitas tayangan yang baik.
3. Mampu digunakan disemua televisi
Ketiga, kelebihan yang akan kalian dapatkan adalah penggunaan STB ini mampu digunakan pada seluruh jenis televisi. Jadi tidak hanya televisi berjenis flat saja, bahkan televisi dengan jenis tabung bisa menggunakannya loh!
BACA JUGA:3 Merk TV Android Tanpa STB, Nonton Siaran Digital Jadi Gampang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: