Gencarkan Perekaman KTP Elektronik, Disdukcapil Kota Tegal Sasar Pemilih Pemula dan IKD

Gencarkan Perekaman KTP Elektronik, Disdukcapil Kota Tegal Sasar Pemilih Pemula dan IKD

PEREKAMAN-Plt Kepala Disdukcapil Kota Tegal Nasrudin Chusnul Khuluk bersama staff melakukan perekaman KTP el di SMA Negeri 1 Tegal, Kamis 7 Desember 2023.-Meiwan Dani R-radartegal.disway.id

RADAR TEGAL- Gencarkan perekaman KTP elektronik di Kota Tegal, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) menyasar pemilih pemula dan Identitas Kependudukan Digital (IKD). Semua SMA dan SMK negeri akan menjadi target perekaman KTP elektronik. 

Kegiatan perekaman KTP elektronik tersebut sebagai persiapan dalam menghadapi Pemilu Serentak 2024. Sementara IKD, untuk mencapai target nasional dalam IKD.

Plt Kepala Disdukcapil Kota Tegal Nasrudin Chusnul Khuluk mengatakan, pihaknya saat ini melakukan perekaman KTP elektronik untuk siswa SMA Negeri 1 Tegal.

"Selain itu juga pembuatan IKD untuk guru dan karyawan," kata Nasrudin, Kamis 7 Desember 2023.

BACA JUGA:Perekaman KTP Elektronik Pemilih Pemula Kota Tegal Dimulai, Disdukcapil Target Oktober Selesai

Untuk IKD, pihaknya akan melakukannya untuk 27 kelurahan di Kota Tegal. Hal itu akan dilaksanakan bersama dengan pembagian Bantuan Operasional (BOP) RT dan RW.

"Kami harapkan ketua RT dan RW membawa handphone android saat pembagian nantinya," ujarnya.

Adanya pembuatan IKD tersebut, menurutnya untuk menunjang Mall Pelayanan Publik (MPP) 25 persen. IKD tersebut hanya untuk warga yang sudah memiliki KTP elektronik.

Namun, IKD nantinya bisa dijadikan penganti KTP elektronik.

"Apabila KTP ketinggalan bisa mengunakan IKD," pungkasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: