Tengahi Persaingan PCX & NMAX, Spesifikasi Kymco KRV 180 Tawarkan Keunggulan Mesin dan Desain

Tengahi Persaingan PCX & NMAX, Spesifikasi Kymco KRV 180 Tawarkan Keunggulan Mesin dan Desain

Tengahi Persaingan PCX & NMAX Kymco KRV 180 Hadir dengan Segudang Keunggulan, Bikin Duo Maxi Mundur--Picture Edit By Using Corel Draw | Dimas Adi Saputra

RADAR TEGAL - Kymco KRV 180, sebuah skutik yang kedatangannya bikin heboh forum otomotif. Pasalnya, spesifikasi Kymco KRV 180 bikin gak nyangka. Akankah motor ini menjadi pesaing berat NMAX dan PCX? Simak di bawah ini.

Adapun sepeda motor skutik atau yang lebih dikenal dengan skutik menjadi jenis sepeda motor yang paling digemari oleh masyarakat, karena kepraktisannya. Sama seperti spesifikasi Kymco KRV 180 yang menawarkan kepraktisan yang mumpuni.

Terlebih Kymco KRV 180 ini memiliki spesifikasi mesin yang gahar dan sangat handal tetapi tetap irit sehingga menyesuaikan dengan kebutuhan yang dimiliki konsumen.

Menariknya Kymco KRV 180 menjadi skutik kompak pertama yang memiliki spesifikasi Swing-arm independen yang berfungsi sebagai penghubung roda belakang dengan rangka pada motor.

BACA JUGA:Adu Spek Yamaha Nmax 2024 vs Honda PCX 2024, Mana yang Paling Gahar?

Nah penasaran dengan spesifikasi Kymco KRV 180? Simak pembahasan lengkapnya di bawah ini.

Spesifikasi Kymco KRV 180

Sebagai skutik kompak pertama yang memiliki kelebihan Swing-arm independen, KRV 180 memiliki banyak kelebihan dari mesin, hingga desain yang dimilikinya.

1. Performa Mesin

KRV 180 mengusung mesin 175,1 cc, 4-tak, berpendingin cairan, yang mampu menghasilkan tenaga hingga 17,03 PS pada 8.000 rpm dan torsi 15,8 Nm pada 6.500 rpm.

Adapun mesin KRV 180 menggunakan sistem transmisi PTM (Power Transmission Matrix) yang sama dengan yang digunakan pada skutik moge Kymco AK550.

BACA JUGA:Sambut Kedatangan NMAX 160 2024, Honda PCX 160 Terbaru Hadir dengan Warna Baru yang Bikin Jatuh Cinta

2. Desain Tampilan

Mengusung desain yang sporty dan elegan, dengan lampu depan sipit dan terbelah dua, serta windshield kecil Kymco KRV 180 bisa dibilang menonjolkan kesan mewahnya.Pada bagian belakangnya juga dilengkapi dengan lampu LED yang cantik.

Sumber: