Kecelakaan Truk di Suradadi Libatkan 3 Kendaraan, Pantura Kabupaten Tegal Sempat Macet Total

Kecelakaan Truk di Suradadi Libatkan 3 Kendaraan, Pantura Kabupaten Tegal Sempat Macet Total

Kecelakaan truk di Suradadi sebabkan kemacetan panjang--Istimewa

RADAR TEGAL - Kecelakaan truk di Suradadi Jalan Pantura Kabupaten Tegal terjadi Jumat, 1 Desember 2023. Tepatnya di depan salah satu bengkel jok yang berada di sebelah kantor BNI Suradadi.

Kecelakaan ini tidak jauh dari Pasar Suradadi dan melibatkan 3 kendaraan. Terdiri dari 2 truk dan 1 motor.

Kecelakaan tersebut membuat arus lalu lintas Jalan Pantura Kabupaten Tegal macet total selama beberapa saat. Kemacetan pun tak terhindarkan dan hampir mencapai 8 Km.

Saat terjadi kecelakaan, kondisi jalan memang sedang ada perbaikan yang membuat satu jalur pantura harus dilalui dua arah. Kejadian sendiri terjadi pada sekitar pukul 14.30 WIB.

BACA JUGA:PJU Minim dan Jalan Rusak, Ruas Karangdawa-Jatilaba Kabupaten Tegal Rawan Kecelakaan

Kronologi kecelakaan di Suradadi ini akibat dari truk dari arah barat menuju arah timur atau arah Tegal ke Pemalang membanting setir ke arah kiri. Alhasil truk tersebut menabrak sebuah bengkel jok di pinggir jalan.

"Awalnya ada sebuah truk dari arah barat menuju ke timur melaju dengan kecepatan normal, kebetulan dari arah berlawanan terdapat truk juga kemudian truk dari arah barat tersebut langsung membanting setir ke kiri," ucap Nur Rokhim, petugas polisi di tempat kejadian.

Sopir truk, Aris yang membawa truk dari arah timur ke barat atau arah Pemalang ke Tegal menyebut sopir truk lain yang menabraknya terlihat dalam keadaan mengantuk.

Sopir truk tersebut sempat mengambil jalur kanan berlebihan dalam waktu yang lama. Truk tersebut sempat menabrak truk milik Aris sebelum kemudian membanting setir ke kiri.

BACA JUGA:Antisipasi Kecelakaan di Obyek Wisata Tegal, Pengelola Diminta Penuhi Standar Keamanan

Bengkel jok yang terkena serudukan truk tersebut mengalami kerusakan pada bagian depan. Nahasnya, terdapat 1 kendaraan motor yang sedang terparkir yang terkena tabrakan truk.

Kendaraan motor tersebut mengalami kerusakan yang cukup parah. Motor yang rusak itu diketahui sedang servis jok di bengkel.

Untungnya tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan truk di daerah Suradadi ini. Kendaraan yang mengalami kecelakaan baru bisa dievakuasi pada pukul 16.00 WIB. (*)

Sumber: