Dinsos Gembleng 26 Personel Tagana Kabupaten Tegal Soal Layanan Dukungan Psikososial

Dinsos Gembleng 26 Personel Tagana Kabupaten Tegal Soal Layanan Dukungan Psikososial

Kemampuan Tagana Kabupaten Tegal terus diasah skill dan kemampuannya dalam penanganan korban bencana oleh Dinsos.-Hermas Purwadi-

RADAR TEGAL - Dinas Sosial (Dinsos) gembleng 26 personel Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Tegal soal Layanan Dukungan Psikososial (LDP) bagi korban bencana. Penggemblengan yang akan dilakukan Dinsos dikemas dalam bentuk bimbingan teknis.

Kepala Dinsos Kabupaten Tegal Iwan Kurniawan, melalui Kabid Limjamsos dan Kebencanaan, Nur Ariful Hakim menyatakan bahwa saat ini anggota Tagana yang dimiliki mencapai 26 orang. 

"Dalam upaya penanggulangan bencana, ketangguhan pada level individu atau komunitas menjadi perhatian utama. Program LDP ini  memiliki tujuan untuk membangun, meningkatkan dan mengelola ketangguhan (resiliensi) individu dan komunitas. LDP merupakan layanan sosial dasar kepada korban bencana yang menghadapi gangguan agar dapat keluar dari trauma," ujarnya Jumat 3 November 2023.

Dia berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kapasitas SDM perlindungan sosial bagi anggota Tagana Kabupaten Tegal. 

BACA JUGA:Penanganan PGOT Kabupaten Tegal Terkendala Ini, Dinsos: Sementara Kita Hanya Bisa Menampung

"Selebihnya dari kegiatan ini nantinya bisa memberikan dukungan psikososial bagi para relawan mengatasi masalah psikososial yang muncul akibat situasi yang dihadapi. Serta membantu individu, keluarga dan masyarakat agar tangguh dalam berdaya kembali," cetusnya

Ditegaskan, melalui kegiatan pelatihan ini, nantinya juga diharapkan dapat memperkuat penanganan korban pascabencana dengan meningkatkan kemampuan petugas layanan psikososial Tagana.  

"Petugas tersebut penting dalam membantu pemulihan kondisi psikologi korban yang mengalami trauma atau depresi. Layanan psikososial ditujukan kepada korban bencana yang mengalami trauma dan depresi," ungkapnya. 

Hakim mengungkapkan bahwa, tupoksi petugas layanan psikososial adalah mengembalikan individu atau keluarga atau kelompok pasca kejadian tertentu (bencana alam ataupun bencana sosial). Untuk itu, Dinsos memberikan penguatan kemampuan dengan pelatihan-pelatihan. 

BACA JUGA:Dinsos Percepat Penghapusan Kemiskinan Ekstrem Kabupaten Tegal, Ini Strategi yang Dijalankan

"Tim yang tergabung dalam Tagana ini juga dilatih menggunakan instrument kaji cepat, Activity Daily Living Mapping, tools berupa body mapping, cerita dan menggambar pada anak dan Intervensi individu dan kelompok," tegasnya. (adv) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: