Mitos Umbul Manten yang Konon Ada Sepasang Pengantin Hilang Secara Misterius di Dekat Sumber Mata Air

Mitos Umbul Manten yang Konon Ada Sepasang Pengantin Hilang Secara Misterius di Dekat Sumber Mata Air

Mitos tentang Umbul Manten di Klaten-Tangkapan layar YouTube/Arka channel-

Kira-kira sekitar 17 kilometer dari alun-alun Klaten dan jarak tempuh sekitar 30 menit perjalanan, pengunjung bisa sampai di lokasi.

Mitos Umbul Manten di Klaten

Umbul Manten memang merupakan salah satu tempat wisata bagi masyarakat setempat, untuk sekedar bersantai menikmati pemandangan alam.

BACA JUGA : Misteri Goa Pindul yang Mitosnya Tempat Semedi Raja Mataram I dan Ada Batu Bisa Buat Pria Jadi Perkasa

Entah itu sekedar duduk-duduk di area kolam atau berenang untuk merasakan kesejukan air yang masih jernih.

Namun, Umbul Manten juga tidak terlepas dari legenda atau mitos yang misterius. Bahkan, tempat ini dianggap masyarakat sebagai salah satu tempat angker di Klaten.

Konon, dulunya ada sepasang pengantin yang baru saja menikah namun dilarang oleh orang tuanya untuk keluar rumah setelah maghrib, sebelum usia pernikahan mereka 40 hari.

Namun, sepasang pengantin tersebut kabarnya nekat melanggar dan pergi dari rumah menjelang maghrib.

Sang suami yang kala itu berjalan lebih dulu dan sang istri berjalan mengikuti di belakangnya. 

Tiba-tiba ketika sang suami melihat ke belakang, ternyata istrinya sudah menghilang secara misterius. Begitu juga sang suami itu yang ikut menghilang entah kemana.

Hingga kini, keberadaan sepasang pengantin tersebut masih tidak ada yang tahu. Ditambah lagi, mereka menghilang tidak jauh dari sumber mata air Umbul Manten tersebut, yang mana arti dari nama tersebut adalah mata air pengantin. 

Demikian informasi singkat dan mitos tentang Umbul Manten di Klaten. Semoga artikel ini bisa menambah wawasan Anda. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: