10 Provinsi dengan Tingkat Kebahagiaan Tertinggi di Indonesia, Ada yang Termasuk Provinsi Termiskin

10 Provinsi dengan Tingkat Kebahagiaan Tertinggi di Indonesia, Ada yang Termasuk Provinsi Termiskin

--by matamaluku.com

TEGAL, RADARTEGAL.DISWAY.ID - Ada kata-kata bijak yang mengatakan kebahagiaan tidak bisa diukur dengan materi. Hal itu bisa dibuktikan dengan masuknya provinsi termiskin di Indonesia ini ke dalam provinsi dengan tingkat kebahagiaan masyarakat yang tinggi.

Tingkat kebahagiaan masyarakat suatu provinsi harus diukur untuk bahan pertimbangan pengambilan keputusan terkait kebijakan publik dan pembangunan nasional.

Tingkat kebahagiaan masyarakat ini diukur berdasarkan tiga dimensi, yaitu dimensi kepuasan, dimensi makna hidup, dan dimensi perasaan. 

Dilansir dari kanal YouTube Daftar Populer, terdapat beberapa provinsi yang memiliki tingkat kebahagiaan masyarakat yang tinggi dan radartegal.disway.id sudah merangkumnya untuk Anda. Yuk, langsung saja Anda simak artikel berikut ini.

BACA JUGA:Tidak Perlu ke Luar Negeri! Ini 5 Tempat Bersalju di Indonesia, Salah Satunya Ada Salju Abadi

10 Provinsi dengan Tingkat Kebahagiaan Tertinggi di Indonesia

1. Maluku Utara

Kalimantan Utara menduduki posisi pertama sebagai provinsi dengan tingkat kebahagiaan tertinggi di Indonesia dengan indeks kebahagiaan sebesar 76,34.

Hal itu bisa terjadi karena angka pengangguran di Maluku Utara tergolong rendah. Selain itu, kultur masyarakat Maluku Utara cenderung egalitarian, terbuka, dan tidak terikat dengan aturan yang kaku, sehingga masyarakatnya bisa hidup harmonis dan bahagia.

2. Kalimantan Utara 

Kalimantan Utara menduduki posisi kedua sebagai provinsi dengan tingkat kebahagiaan tertinggi di Indonesia dengan indeks kebahagiaan sebesar 76,33.

Masyarakat Kalimantan Utara selalu menjaga kerukunan antar bertetangga. Selain itu, Kalimantan Utara juga masuk tiga besar provinsi terkaya di Indonesia dengan kekayaan alamnya yang melimpah. Hal itu yang membuat warga di sana menjadi rukun karena bisa menikmati hasilnya bersama-sama. 

3. Maluku

Maluku menduduki posisi ketiga sebagai provinsi dengan tingkat kebahagiaan tertinggi di Indonesia dengan indeks kebahagiaan sebesar 76,28. 

Meskipun Maluku termasuk ke dalam sepuluh provinsi termiskin di Indonesia, tetapi Maluku menduduki posisi ketiga sebagai provinsi dengan kebahagiaan tertinggi di Indonesia.

Sumber: youtube.com/daftar populer