Keuangan Pemalang Minim, Komis B DPRD Minta Pemkab Siasati Pembangunan Jalan

Keuangan Pemalang Minim, Komis B DPRD Minta Pemkab Siasati Pembangunan Jalan

Anggota Komisi B DPRD menyampaikan masalah jalan yang masih rusak di wilayah bawah Kabupaten Pemalang.-Agus Pratikno-

PEMALANG, RADARTEGAL.DISWAY.ID - Kondisi keuangan Pemerintah Kabupaten PEMALANG minim. Karena itu, Komisi B DPRD meminta pemkab siasati pembangunan jalan secara baik.

Hal itu diungkapkan oleh Ketua Komisi B DPRD Kabupaten Pemalang Fahmi Hakim usai rapat kerja bersama organisasi perangkat daerah (OPD) mitra kerjanya di gedung dewan.

Fahmi Hakim lebih lanjut mengatakan untuk mewujudkan pembangunan jalan yang mantap sangat dibutuhkan anggaran yang cukup. 

Namun karena di Kabupaten Pemalang saat ini dalam kondisi serba sulit soal anggaran, maka harus mampu menyiasatinya. 

BACA JUGA:Cuma 2 Km dari Alun Alun, Taman Gumelem Wisata Gratis Baru yang Viral di Pemalang

Sehingga apa yang menjadi harapan masyarakat, pembangunan jalan akan tetap berjalan dengan baik.

"Anggaran yang minim ini, maka harus disiasati betul dengan pemilihan daerah-daerah yang menjadi skala prioritas," katanya kepada Radar Tegal.

Dijelaskan, pembangunan jalan mantap saat ini kebanyakan ada di daerah punggung atau Pemalang wilayah selatan. Karena di wilayah itu menjadi skala prioritas. 

Anggota Komisi B H Wardoyo menambahkan, kondisi infrastruktur jalan untuk saat ini sudah sekitar 70 persen jalan mantap. 

BACA JUGA:Dikukuhkan, Pengurus Muslimat NU Jurangmangu Pemalang 2024-2029 Diminta Sigap dan Siap Mengabdi

Namun itu masih di seputaran daerah punggung. Sementara kondisi jalan yang ada di bawah atau Pantura masih rusak. 

"Di antaranya jalan dari Jati Rejo hingga Kendalrejo jalan dalam kondisi rusak parah. Kendaldoyong menuju Pesantren juga masih dalam kondisi rusak dan lainnya. Untuk itu agar ada perhatian khususnya jalan yang rusak itu," tandasnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: